Proyek Pengaspalan di Desa Kembang – Tlogosari Terindikasi Digarap Asal Asalan

 

Bondowoso | Detikkasus.com – Proyek lapisan penetrasi makadam di dusun koparas desa kembang kecamatan tlogosari terindikasi di garap asal asalan, penggelaran material tanpa pembersihan terlebih dahulu.

Seperti yang disampaikan salah satu warga yang enggan di sebutkan namanya menjelaskan ” proyek ini asal garap mas, soalnya saya juga tukang dan saya sering kerja pengaspalan, seharusnya sebelum dipasang material bagian tanah dan rumput rumput harus dibersihkan dulu mas, sementara yang ini langsung di gelar tanpa di bersihkan,”katanya.

Baca Juga:  Kapolsek Arjosari Adakan Cangkrukan Bersama Warga Krajan Lor Desa Temon - Pacitan

Berdasarkan pantauan media “detikkasus” di lokasi proyek memang sangat nampak pengaspalannya sangat tipis, dan di beberapa titik proyek sudah terlihat rumput rumputnya mulai keluar di sela sela aspalnya.

Baca Juga:  Dalam Rangka HUT TNI Ke 72 Babinsa Lojejer Koramil 0824/23 Wuluhan Karya Bakti Bersama Masyarakat.

Sementara pihak pengawas yang berada di lokasi proyek menghindar saat di mintai konfirmasi oleh media Detikkasus.com(Gatot)

Baca Juga:  Bupati Gresik Kembali Lakukan Mutasi Pejabat Pemkab Gresik

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *