Pro Kontra Penghapusan Ujian Nasional

Selasa, 31 Desember 2019

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Detikkasus.com | Artikel

Nama : Muhammad Farhan

NIM : 087

Kelas : Ilmu Pemerintahan (B)

Pendapat pro gagasan penghapusan UN dan diganti dengan penelusuran minat dan bakat, dikarenakan langkah ini siswa nantinya dinilai lebih terarah dan konkrit. Pendidikan yang disesuaikan dengan minat dan bakat akan membuat siswa lebih bersemangat belajar dan mengejar kesuksesan di bidangnya masing-masing. Bisa dibayangkan bahwa para siswa memiliki kemampuan yang beragam, tak semua ahli matematika, Sains, seni dan sebagainya. Mereka punya kelebihan yang harus diasah sesuai kemampuan kognitif, afektif dan psikomotoriknya. Pemaksaan atau menjejalkan beragam ilmu yang tak dikuasainya akan menyebabkan siswa malas belajar, gurupun kalang kabut mengejar materi pelajaran.

Orangtua juga kecewa dengan hasil belajar sang anak. Pemangku jabatan pun risau dengan capaian dunia pendidikan. Gurupun menjadi pihak yang disalahkan atas buruknya kualitas pendidikan. Coba kita lihat saja materi pelajaran anak SD sudah sebegitu sulit, mereka tak bisa memahami seluruh materi Tematik yang ditawarkan dalam Kurikulum. Orangtua dan wali siswa merasa kewalahan membimbing putra-putrinya. Ada kalanya siswa mampu dalam bidang Sains, ada yang jago di bidang seni, olahraga.Kenapa itu tak kita kembangkan? Bila anak sudah terarah belajarnya sesuai minat dan bakat maka mereka lebih mudah menerima materi pelajaran. Ibaratnya seorang yang bekerja sesuai passion maka akan lebih tekun bekerja. Belajar pun seperti itu.

Baca Juga:  Peduli Mahasiswa UMM PMM 18 Gelombang -2 Pada Desa Tegalsari Membuat Mini Gerden Kayu

Memang pemberlakuan ujian bakat dan minat tak bisa dilakukan dalam waktu yang singkat. Perlu disiapkan sekolah bakat dan minat yang bisa mengcover hasil ujian atau tes minat dan bakat. Pendistribusian guru pun perlu mendapat perhatian khusus.Guru harus linier ijazahnya dengan sekolah bakat dan minat yang sudah dirancang. Selain itu, perombakan sistem pendidikan mutlak dilakukan. Paling tidak sistem pendidikan di SMP dan SMA karena di Sekolah Dasar beberapa tahun tak ada UN. Pada tingkat Sekolah Dasar hanya ada Ujian Sekolah untuk siswa kelas VI.

Berikut salah satu pendapat guru yang saya kutip dari sebuah Forum Guru di FB.

Sangat setuju, Sekolah 3 Tahun,hanya menentukan dia lulus dalam waktu 4 hari. Malah kenyataan sekarang di lapangan tiap siswa tidak ada lagi keinginan untuk belajar bisa dikatakan begitu.. karena ada sekolah yang membantu.. itu jawaban dari siswa.. gurupun harus bekerja ekstra.. karena perintah kepala sekolah.. kepala sekolah pun begitu perintah dari dinas PK.. begitu seterusnya.. demi mendapatkan peringkat Kabupaten masuk 10 besar setidaknya.. ujung-ujung ‘a apa yang terjadi.. saling membantukan antara siswa dan guru… itu g semua sekolah ya… tapi kenyataannya begitu yang kita lihat sekarang ini…

Baca Juga:  Jangan Rusak Masa Mudamu, Demi Masa Depan yang Cerah

UN juga bukan kesimpulan untuk mencari hidup,sekarang yang dibutuhkan adalah bakat dan ketrampilan yang bisa memberi peluang untuk buka usaha,,mau masuk kantoran juga bukan nilai UN yang menentukan to nominal uangnya berapa

Ini yg ditunggu selama ini,pendidikan yang memanusiakan manusia,bukan penuh rekayasa.

Kontra Penghapusan UN

Disamping pendapat pro penghapusan UN, ada pula yang tidak menyetujuinya dengan alasan ada UN saja para siswa tidak punya greget belajar, apalagi kalau UN ditiadakan. Memang selama ini para siswa bersemangat belajar karena pada akhir tahun di tiap jenjang pendidikan ada UN. Mereka dan orangtua terbebani ujian ini dan setiap akan pengumuman hasil UN mereka tak enak makan dan tidur pun tak nyenyak. Akibatnya seolah UN menjadi momok yang menakutkan. Siswa hanya mengejar nilai kognitif yang tinggi pada mapel yang diUNkan. Mapel lain seperti dianaktirikan.

Meski dalam perkembangannya nilai UN tidak mutlak digunakan untuk PPDB. Selama siswa berada di zonasi terdekat maka dia bisa memilih sekolah favorit. Siswa dan orangtua yang nilai UNnya tinggi malah terkadang harus menelan kekecewaan karena tidak bisa masuk sekolah impiannya. Jadi ada UN pun rasanya tetap sama saja jika dalam juknis PPDB hanya mengutamakan sistem zonasi.

Baca Juga:  Terakhir Kata Terserah Diucapkan

pandangan guru yang kontra penghapusan UN

Yakin?..

Ada un saja banyak anak malas belajar apalagi tidak ada..

Makin hancur pernah dunia pendidikan.

Sekarang saja sudah di lakukan penelusuran minat dan bakat anak siswa yang untuk pilih mana mapel unnya. Wkwkwkwk. Uno sandiwara terus. Semua harus terukur. Kalau tidak semua amburadul. Ayoooo semua udah di buat menristek n menteri pendidikan. Serahkan ke ahlinya pak Uno. Pak Uno belum menguasai pendidikan. (Tetyepy)

Pendidikan seyogyanya bisa memanusiakan manusia. Seperti di sekolah yang menyelenggarakan asesmen, maka siswa lain yang beragam kemampuannya juga perlu dimanusiakan. Otak mereka tak bisa menerima semua mapel, itu yang harus disadari oleh semua pihak.

Kebijakan atau gagasan yang berkaitan dengan dunia pendidikan memang selalu mengundang pro kontra. Bahkan pelaksanaan Kurikulum 2013, pemberlakuan hari sekolah selama 5 haripun sampai saat ini masih banyak keluhannya. Yang jelas pendidikan harus terus diprioritaskan oleh siapapun yang menjadi presiden dan wakil presiden baik mengenai masalah tenaga honorer, BOS dan sebagainya.

Kualitas pendidikan menjadi PR banyak pihak, dan perlu diusahakan bersama baik dengan penghapusan UN atau tidak.Pendidikan yang berkualitas dan menjadi prioritas Negara maka akan membuat Negara lebih maju

Berita Terkait

Rustam Efendi, SH: Sidang Perdana Kita Tidak Boleh Berasumsi
Satgas TMMD 120 Kodim Bojonegoro, PMI dan Tagana Sosialisasikan Sekolah Siaga Bencana
Polri Siap Amankan Welcoming Dinner Delegasi World Water Forum Ke-10 Di GWK
Siapkan Mudik Lebaran, Kapolres Bojonegoro Cek Jalur dan Perketat Pengamanan
Mengejar Berkah Malam Lailatul Qodar
Kabid Propam Polda Aceh : Pimpin Apel Pagi Di Mapolda Aceh
Tim Patroli Presisi Sat-Samapta Polres Aceh Tengah, Rutin Lakukan Patroli Pengamanan Saat Warga Beribadah Shalat Taraweh Malam Di Bulan Ramadhan
Sulfur Milik PT PAMA Disimpan Di Lapangan Terbuka Kuala Langsa : LBH Iskandar Muda Aceh Minta Polda Harus Ambil Tindakan
Tag :

Berita Terkait

Jumat, 14 Juni 2024 - 20:44 WIB

Rustam Efendi, SH: Sidang Perdana Kita Tidak Boleh Berasumsi

Rabu, 29 Mei 2024 - 17:19 WIB

Satgas TMMD 120 Kodim Bojonegoro, PMI dan Tagana Sosialisasikan Sekolah Siaga Bencana

Senin, 20 Mei 2024 - 22:27 WIB

Polri Siap Amankan Welcoming Dinner Delegasi World Water Forum Ke-10 Di GWK

Minggu, 7 April 2024 - 17:10 WIB

Siapkan Mudik Lebaran, Kapolres Bojonegoro Cek Jalur dan Perketat Pengamanan

Sabtu, 6 April 2024 - 20:50 WIB

Mengejar Berkah Malam Lailatul Qodar

Berita Terbaru

Uncategorized

Diduga Melakukan Kecurangan, Dua Oknum Petugas KPPS di Amankan.

Rabu, 27 Nov 2024 - 17:10 WIB

Uncategorized

Potret Pilkada Bojonegoro Dari Masa ke Masa

Rabu, 27 Nov 2024 - 14:20 WIB