Polwan di Bojonegoro Bantu Angkat Barang Bawaan Jamaah Calon Haji

Sabtu, 11 Mei 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Bojonegoro | Detikkasus.com – Tak hanya peduli terhadap Kamtibmas, Polisi Wanita (Polwan) Polres Bojonegoro juga turut serta menyukseskan penyelenggaraan ibadah haji 2024 dengan membantu Jamaah Calon Haji (JCH) Kabupaten Bojonegoro yang hendak berangkat menuju asrama haji Sukolilo, Surabaya.

Wujud kepedulian para Polwan berhijab kepada JCH, ditunjukkan saat membantu membawa barang bawaan untuk mengantarkan dan mengarahkan serta mengecek barang saat masih berada di jalan Mas Tumampel, Kabupaten Bojonegoro. Kehangatan dan keramahan para Polwan Polres Bojonegoro tak ayal membuat para JCH merasa senang dan terbantu.

Baca Juga:  Warga Resah'' Adanya Cafe Remang - Reman di Desa Jejeran Jalan Gununggangsir, Kecamatan Beji Pasuruan

“Sehat dan selamat ya, bapak dan ibu semua semoga menjadi haji yang Mabrur, Tetap dalam lindungan dan karunia Allah SWT, Aamiin…,” ucap Briptu Erigka jelang keberangkatan bus JCH, Sabtu (11/5/2024) dinihari.

Pantauan awak media dilokasi, para Polwan berhijab ini terlihat membantu dengan mendorong menggunakan kursi roda, menggandeng Jamaah Calon Haji lansia, serta membantu membawakan koper para JCH.

Baca Juga:  Hadirkan Dua Narasumber Nasional, IAIN Pontianak Sukses Selenggarakan Pembinaan Pegawai dan Kuliah Umum

Sementara itu, Kapolres Bojonegoro, AKBP Mario Prahatinto, SH, SIK, M.Si menegaskan bahwa keberadaan anggota Polwan tidak hanya untuk melaksanakan tugas pengamanan, tetapi juga untuk memberikan rasa aman dan nyaman kepada para Jamaah Calon Haji, terutama bagi mereka yang membutuhkan pertolongan khusus seperti jamaah lanjut usia (lansia) atau keterbatasan fisik.

Mario menambahkan, sebisa mungkin pihak Kepolisian akan memberikan bantuan dan dukungan kepada para JCH yang membutuhkan.

Baca Juga:  Kodim 0824 Gelar Apel Kesiap Siagaan Satuan Jelang Pemilu 2019

“Alhamdulillah untuk pengamanan pemberangkatan JCH kloter 01, 02, 03 dan 04 berjalan aman, lancar. Kami dari Polres Bojonegoro mengucapkan selamat menunaikan ibadah haji semoga diberikan kelancaran, menjadi haji yang mabrur, serta diberikan kemudahan, keselamatan, dan kesehatan dalam perjalanan ke tanah suci dan kembali ke Bojonegoro,” tutup Pria lulusan Akademi Kepolisian (Akpol) Tahun 2004 ini.
(Andri)

Berita Terkait

Pj Bupati Pringsewu Buka Kegiatan PKU Akbar PNM
Kunker Danrem 081 DSJ Kolonel Inf Rama Pratam ke Kodim 0808 Blitar
Ibu Ning Wahyu Melantik Agus Subiyakto Sebagai Ketua DPK APINDO Kota Cirebon Detikkasus
Ibu Ning Wahyu Melantik Agus Subiakto Sebagai Ketua DPK APINDO Kota Cirebon
Polsek Talun Kembalikan Santri Al Bahjah Yang meninggalkan pondok tanpa ijin ke Ponpes
Bersama Warga Pakunden, Koptu Slamet Prasetyo Kerja Bakti Bersihkan Kali Miri
Gebyar Festival anak indonesia sekabupaten cirebon
Pelantikan Pengurus Baru APPSI Cirebon: Menyongsong Era Baru Untuk Pemberdayaan Pedagang Pasar

Berita Terkait

Rabu, 13 November 2024 - 18:43 WIB

Pj Bupati Pringsewu Buka Kegiatan PKU Akbar PNM

Rabu, 7 Agustus 2024 - 18:14 WIB

Kunker Danrem 081 DSJ Kolonel Inf Rama Pratam ke Kodim 0808 Blitar

Jumat, 2 Agustus 2024 - 14:48 WIB

Ibu Ning Wahyu Melantik Agus Subiyakto Sebagai Ketua DPK APINDO Kota Cirebon Detikkasus

Jumat, 2 Agustus 2024 - 13:42 WIB

Ibu Ning Wahyu Melantik Agus Subiakto Sebagai Ketua DPK APINDO Kota Cirebon

Kamis, 1 Agustus 2024 - 11:05 WIB

Polsek Talun Kembalikan Santri Al Bahjah Yang meninggalkan pondok tanpa ijin ke Ponpes

Berita Terbaru