Sintang I Detikkasus.com – Personel Polsek Sintang Kota, Senin (15/8/2022) pagi, Bagikan Bendera dan menyampaikan imbauan kepada masyarakat agar segera memasang bendera merah putih untuk menyambut hari ulang tahun Kemerdekaan Republik Indonesia (HUT RI) yang ke-77.
Giat Pembagian Bendera dan imbauan yang berlangsung di Kelurahan Tanjung Puri, Kelurahan Alay, dan Kelurahan Kapuas Kanan Hulu, Kecamatan Sintang Kabupaten Sintang Kalimantan Barat tersebut bertujuan untuk menyadarkan kepada masyarakat atas jasa para pahlawan yang telah berhasil dalam merebut kemerdekaan Republik Indonesia.
Disamping itu, kiranya masyarakat ikut serta menyemarakkan momen penting peringatan hari Kemerdekaan RI yang ke-77 tahun 2022.
“Dalam rangka menyambut hari Kemerdekaan Republik Indonesia tahun ini, kita menyampaikan imbauan agar seluruh masyarakat untuk segera memasang bendera merah putih di rumah masing-masing. Karena ini merupakan salah satu bentuk penghargaan kita terhadap jasa-jasa perjuangan para pahlawan terdahulu,” ujar Kapolres Sintang AKBP Tommy Ferdian, SIK. MSc, (Eng), melalui Kapolsek Sintang Kota Iptu Sutikno.
Selain itu, Polsek Sintang juga mengingatkan masyarakat untuk selalu menjaga serta menerapkan protokol kesehatan (prokes) dalam beraktivitas sehari-harinya. Hal itu mengingat bahwa pandemi Covid-19 belum sepenuhnya usai.
“Tidak halnya soal menjaga prokes, kita kembali mengajak masyarakat, terlebih yang belum untuk melakukan vaksinasi, termasuk vaksin lengkap atau Booster,” ajaknya. (Hadysa Prana)
Sumber : Humas Polsek Sintang Kota Jajaran Polres Sintang