Polda bali – polres buleleng, detikkasus.com – Upaya Polri dalam rangka mencegah anak-anak muda melakukan kegiatan balap liar ataupun kegiatan lainnya yang dapat merugikan atau membahayakan dirinya sendiri.
Pada hari Minggu tanggal 17 September 2017 Pukul 01.15 wita personil Polsek Singaraja jajaran Polres Buleleng dengan kekuatan 5 (lima) orang yang dipimpin Ipda Dewa Made Widiyasa melaksanakan giat patroli seputaran wilkum Polsek Singaraja khususnya beat timur antisipasi gangguan kamtibmas, kriminalitas, balap liar dan kegiatan anak-anak muda lain nya yang dapat melanggar hukum.
Kapolsek Singaraja Kompol A. A. Wiranata Kusuma , S.H., M. M., saat diminta konfirmasinya menyampaikan bahwa “Kegiatan patroli yang dilaksnakan jajaran kami Polsek Singaraja adalah bentuk upaya mencegah terjadinya gangguan kamtibmas, kriminalitas, dan juga balap liar yang dilakukan dikalangan anak-anak muda karna itu benar-benar dapat membahayakan dirinya sendiri”, ucap Kapolsek. (Priya).