Polsek Gerokgak Datangi TKP Warga Gantung Diri

Polda Bali – Polres Buleleng, detikkasus .Com – Sabtu (19/1/2019) anggota Polsek Gerokgak jajaran dari Polres Buleleng dipimpin Pawas Iptu Ketut Karnawa mendatangi tempat kejadian perkara warga gantung diri di Dusun Grya Desa Banyupoh Kecamatan Gerokgak Kabupaten Buleleng.

Diketahui warga yang gantung diri tersebut bernama Ketut Widianing, Banyupoh 06-05-1955, Perempuan, Hindu, Alamat Banjar Dinas Gria, Desa Banyupoh, Kecamatan Gerokgak. Korban menggantung dirinya sendiri dirumah kosong milik Wayan Widiada

Baca Juga:  Sidak Ruang Tahanan, Propam Polres Buleleng Geledah Seluruh Kamar Sel

Kronologisnya kejadian saat itu Ipar dari Korban yang Ketut Catra ( 60 thn, Laki ,Hindu, Tani, Alamat BD Gria Desa Banyupoh sedang mencari makanan ternak tanpa di sengaja melihat Korban yang sudah gantung diri di rumah kosong yang di miliki oleh Bapak Wayan Widiada ( 55 Thn) yang merupakan adik Korban, seketika saksi Ketut Catra memberikan informasi ke saudara – saudaranya dan melaporkan kepada Perbekel dan Babinkamtibmas serta Babinsa Desa Banyupoh kemudian menghubungi Polsek Gerokgak.

Baca Juga:  Kapolsek Sawan Bersama.Muspika Hadiri Rapat Rutin Forkom Se Kecamatan Sawan

Anggota Polsek Gerokgak bersama Tim Kesehatan langsung meluncur ke TKP dan melakukan olah TKP. Menurut keterangan Keluarga korban, korban tersebut sudah lama mengalami sakit sakitaan dan kemungkinan itu yang menjadi penyebab korban depresi dan melakukan gantung diri. Selanjutnya keluarga tidak menghendaki korban dilakukan otopsi oleh pihak kepolisian dengan melampirkan surat pernyataan.

Baca Juga:  Mencegah Terjadinya KDRT Babinkamtibmas Mengening Sambangi Warga Agar Tidak Melakukan KDRT di Rumah

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *