Polsek Busungbiu Terima Kedatangan Team Supervisi dari Polres Buleleng

Polda Bali – Polres Buleleng , detikkasus.com – Polsek Busungbiu jajaran dari Polres Buleleng menerima kunjungan Tim Supervisi dari Polres Buleleng yang dipimpin langsung oleh Kabag Sumda Polres Buleleng Kompol I Nyoman Supardi, M.P.  Kamis (19 /4/2018) Siang.

Dalam kunjungannya, Tim Supervisi Polres Buleleng mengecek Kesiapan pelayanan publik, kelengkapan administrasi penyidikan, laporan pertanggung jawaban keuangan, serta sarana dan prasarana atau kelengkapan barang inventaris Polsek Busungbiu.

Baca Juga:  Cabuli Anak Kandungnya Sendiri Selama 3 Bulan Hampir Setiap Hari, BMG Arf UT Sidotopo di Polisikan Ke Polrestabes Surabaya.

Supervisi yang berlangsung pada pukul 10.00 Wita, ini dilakukan dalam rangka persiapan menghadapi pengawasan dan pemeriksaan dari pusat guna mengecek kesiapan anggota, sarana dan prasarana penunjangnya saat melaksanakan tugas.

Baca Juga:  Himbau Anak Muda Agar Bersatu Padu Ciptakan Keamanan Lingkungan

Disamping melaksanakan pengecekan, Tim Supervisi juga memberikan pembinaan dan memberikan suport kepada para anggota Polsek Busungbiu agar tetap semangat dalam menjalankan tugasnya sehari – hari sesuai dengan prosedur yang sudah ditetapkan.

Kapolsek Busungbiu AKP I Nengah Muliadi.S.H. mengungkapkan bahwa dirinya merasa senang dan bangga dengan adanya kunjungan Tim Supervisi dari Polres Buleleng ini.

Baca Juga:  Patroli Malam Hari Tongkrongi Perempatan Desa Ringdikit

“Dengan adanya Tim Supervisi ini kami mendapatkan pembinaan yang bisa dijadikan acuan untuk menutupi atau memperbaiki kekurangan kami agar kedepan bisa lebih baik lagi”, ungkapnya.(Ryu)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *