Polda Bali – Polres Buleleng, detikkasus.com – Anggota Polsek Busungbiu Polres Buleleng dipimpin oleh Aiptu Made Masa melaksanakan Operasi Penduduk Pendatang bertempat di bertempat di Bsnjar Dinas Bengkel, Desa Bengkel, Kecamatan Busungbiu, Minggu (14/10 /2018)
“kegiatan Ops duktang dengan sasaran penduduk non permanen, sebagai upaya untuk menciptakan situasi dan kondisi wilayah yang aman dan kondusif,” ungkap Aiptu Made Masa.
Dalam kegiatannya dia bersama anggota melakukan pemeriksaan terhadap Kartu Identitas warga pendatang dan mencatat nya di buku register.
“Setelah kita cek identitasnya kemudian kita catat dalam buku registrasi agar mempermudah kita jika kita suatu saat memerlukannya,” imbuh Masa.
Saat dikonfirmasi ditempat terpisah Kapolsek Busungbiu AKP I Nengah Muliadi.S.H.mengatakan “Operasi duktang ini bertujuan untuk mencegah masuknya orang-orang yang berafiliasi atau simpatisan teroris yang menyusup sebagai pekerja atau pelancong yang dapat mengganggu Stabilitas kamtibmas diwilkum Polsek Busungbiu terlebih saat ini kita masih dalam rangka pengaman IMF World Bank Anual Meeting 2018,” tandasnya.