Detikkasus.com | Tanggamus – Menggawali hari pertamanya berdinas di Polres Tanggamus usai serah terima. Wakapolres Kompol MN. Yuliansyah, SH. MH memimpin pemberian tali asih kepada Purnawirawan dan Warakawuri.
Wakapolres Kompol MN. Yuliansyah didampingi Ipda Eko Sujarwo, SH. MH langsung bergerak membagikan tali asih melalui perwakilan di Kota Agung, Talang Padang, Pulau Panggung dan Pringsewu.
“Pemberian tali asih dan parcel kepada Purnawirawan Polri dan keluarga tersebut merupakan wujud kepedulian atas pengabdian mereka selama ini kepada Bangsa dan Negara Republik Indonesia,” ungkap Kompol MN. Yuliansyah usai kegiatan.
Ditempat sama, Ipda Eko Sujarwo menjelaskan penyerahan tali asih keepada purnawirawan dan warakawuri berupa 85 paket parcel.
Untuk wilayah Kota Agung dibagi 10 paket yang diterima AKP (Purn) Samsul Ahyan, kemudian Talang Padang dan Kec Pulau Panggung sebanyak 20 paket diterima oleh Iptu (Purn) Ali Hidir serta Warakawuri Emiati Siregar. Terkahir di Kabupaten Pringsewu sebanyak 55 Paket diterima oleh Ketua PP Polri Cab Tanggamus Pringsewu Iptu (Purn) M. Syukur,” jelasnya. (BMG)