Polres Sekadau Berikan Pengamanan dalam Kunjungan Gubernur Kalbar

Jumat, 26 Agustus 2022

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Sekadau I Detikkasus.com – Gubernur Kalimantan Barat Sutarmidji beserta rombongan tiba di Kabupaten Sekadau dalam rangka gerakan nasional pengendalian inflasi pangan serta memeriahkan HUT RI ke-77.

Kegiatan yang dipusatkan di Mall Pelayanan Publik tersebut mendapatkan pengamanan dari Polres Sekadau sebagai upaya pemeliharaan kamtibmas dalam pelaksanaannya, Jum’at 26 Agustus 2022.

Baca Juga:  Sat Reskrim Polres Sekadau Berhasil Tangkap Pemilik BBM Ilegal

Selain itu, pengamanan rute atau jalur serta pengaturan lalu lintas dilaksanakan sejak kedatangan rombongan Gubernur Kalbar dari Kabupaten Sintang hingga keberangkatannya menuju Kabupaten Sanggau.

Kapolres Sekadau AKBP Suyono, S.I.K, S.H, M.H menerangkan, sekitar 50 personel Kepolisian dikerahkan untuk mendukung sukses dan lancarnya seluruh rangkaian kegiatan Gubernur Kalbar di Kabupaten Sekadau.

Baca Juga:  Tegakkan Aturan Berlalulintas Polsek Busungbiu Rutin Menggelar Razia Kendaraan Bermotor

“Kami siagakan personel dalam situasi seperti ini untuk memberikan rasa aman melalui pengamanan intensif kepada tamu VIP yang datang,” kata Kapolres Sekadau usai mendampingi kegiatan Gubernur Kalbar.

Pengamanan turut diberikan dalam gelaran pangan murah di Mall Pelayanan Publik yang dipadati masyarakat guna menukarkan kupon yang diperoleh untuk membeli sembako dengan harga terjangkau.

Baca Juga:  Polres Sekadau Peringati Isra Mikraj 1444 H/2023 M

“Pengamanan yang kami lakukan sebagai upaya harkamtibmas dan kamseltibcarlantas sehingga setiap rangkaian kegiatan Gubernur Kalbar terselenggara dengan baik,” ucap Kapolres Sekadau. (Hadysa Prana)

Sumber : Humas Polres Sekadau Polda Kalbar

Berita Terkait

Polres Tanjab Barat Patroli Gabungan bersama Kodim 0419/Tanjab, Satbrimob dan Satpol PP
Polresta Cirebon gelar Apel Serpas Pengamanan TPS Pilkada Serentak 2024
Menuju Pilkada Damai 2024, Polres Tanjab Barat kerahkan Pasukan Sebanyak 246 Personil
Kapolresta Cirebon kunjungi Kebun Melon ‘Milik Pak Herman’
Kapolresta Cirebon hadiri Apel Siaga Pengawasan Masa Tenang pada Pilkada Serentak 2024 Kapolresta Cirebon
Polresta Cirebon bagikan Bibit Cabai, Ikan, dan Bioflok di Desa Trusmi Kulon
Polresta Cirebon gelar Doa Bersama dan Yasinan Menjelang Pilkada Serentak Tahun 2024
Polres Tanjab Barat Kerahkan 234 Personel Gabungan pada Pilkada 2024

Berita Terkait

Selasa, 26 November 2024 - 21:21 WIB

Polres Tanjab Barat Patroli Gabungan bersama Kodim 0419/Tanjab, Satbrimob dan Satpol PP

Senin, 25 November 2024 - 15:21 WIB

Polresta Cirebon gelar Apel Serpas Pengamanan TPS Pilkada Serentak 2024

Senin, 25 November 2024 - 11:35 WIB

Menuju Pilkada Damai 2024, Polres Tanjab Barat kerahkan Pasukan Sebanyak 246 Personil

Minggu, 24 November 2024 - 21:25 WIB

Kapolresta Cirebon kunjungi Kebun Melon ‘Milik Pak Herman’

Minggu, 24 November 2024 - 18:22 WIB

Kapolresta Cirebon hadiri Apel Siaga Pengawasan Masa Tenang pada Pilkada Serentak 2024 Kapolresta Cirebon

Berita Terbaru

Uncategorized

Potret Pilkada Bojonegoro Dari Masa ke Masa

Rabu, 27 Nov 2024 - 14:20 WIB