Detikkasus.com | Polda Jabar -Polres Majalengka – Jelang Pemilu Rabu, 17 April 2019, Polres Majalengka mematangkan persiapan pengamanan yakni dengan melakukan simulasi pengamanan Pemilihan Legislatif (Pileg) dan pemilihan presiden (Pilpres) sebagai salah satu rangkaian dari operasi Mantap Brata 2019 tingkat Polres Majalengka yang digelar di Jalan raya Cigasong – Jatiwangi Kabupaten Majalengka, Kamis (28/3/2019).
Simulasi ini disaksikan oleh Wakil Bupati Majalengka Drs. Tarsono, MH, Dandim 0617/Majalengka Letkol Arm.Novi Herdian,S.H.MH, Kapolres Majalengka AKBP Mariyono,S.I.K.,M.Si, Ketua KPUD Majalengka Agus Suhada, Ketua Bawaslu Agus Asri Sabana dan Unsur Forkompimda serta undangan lainnya.
Unjuk rasa di depan kantor KPUD berakhir bentrok, satu orang ditangkap karena dianggap sebagai provokator. Hal tersebut sebagai Buntut Ketidak puasan masyarakat terhadap kinerja KPUD. Kejadian tersebut merupakan rangkaian simulasi Sistem pengamanan Kota (Sispamkota) yang dilaksanakan Polres Majalengka usai melaksanakan Apel Gelar Pasukan kesiapan pengamanan Kampanye terbuka dan Pemungutan Suara Pemilu 2019.
Untuk meningkatkan profesionalisme dan kesiapan personel Polres Majalengka dalam menjamin keamanan selama Pelaksanaan Pemilu 2019 berlangsung. Polres Majalengka dan Jajaran Kodim 0617/Majalengka bersama personel Brimob Subden C Polda Jabar dan Instansi terkait melaksanakan simulasi sistem pengamanan kota (Sispamkota) dan Triprata.
Simulasi dilaksanakan secara sistematis sesuai perkembangan situasi serta kenyataan yang biasa sering terjadi dilapangan, sehingga dengan kegiatan seperti ini.seluruh personel dapat mengatahui dan memahami peran dan fungsi serta tindakan apa saja yang harus mereka lakukan jika menghadapi situasi seperti ini di lapangan. Sehingga pelanggaran personel yang bisa saja terjadi di lapangan dapat dimininalisir.”Jelas Kapolres Majalengka.
Kegiatan ini dilakukan untuk memberikan pemahaman tentang prosedur dan tatacara dalam melaksanakan pengamanan Pemilu dan cara bertindak jika dalam melakukan pengamanan Pemilu menghadapi permasalahan dilapangan, sehingga anggota yang akan diterjunkan untuk mengamankan pelaksanaan Pemilu memahami prosedur yang telah ditentukan.
Kapolres Majalengka AKBP Mariyono,S.I.K.,M.Si, menjelaskan, “kegiatan ini kami lakukan guna mengantisipasi segala bentuk gangguan Kamtibmas khususnya dalam meghadapi Unjuk Rasa atau penyampaian aspirasi masyarakat selama dalam pelaksanaan Pemilu 2019, namun demikian harapan kami situasi Kamtibmas selama Pemilu mulai dari tahap kampanye, tahap pemungutan suara sampai ke tahap penghitungan dan penetapan hasil Pemilu di wilayah Majalengka berjalan aman dan kondusif,” jelas Kapolres.
Laporan.
Yudi Hidayat
(Kabiro Detikkasus)