Detikkasus.com | Polda jatim – Polres Gresik – Polres Gresik gelar lomba Musabaqah Tilawatil Qur’an Kapolda Cup 2018 yang dibuka pada Jumat (26/10/2018) pukul 19.00 WIB dihalamam Mapolres Gresik jalan Basuki Rachmad No. 22, Gresik.
Kegiatan yang dihadiri sejumlah Ulama di Jawa Timur dan 134 peserta hafid dan hafidzah qur’an dari 22 Kabupaten Kota se-Jawa Timur, dibuka langsung oleh Waka Polda Jatim Brigjen M.Iqbal, S.I.K., M.H.
Lomba Musabaqah Tilawatil Qur’an yang berlangsung selama dua hari di Polres Gresik karena Kabupaten Gresik terkenal sebagai kota Santrinya. Selain itu kegiatan seperti ini dapat mempererat tali silaturahmi antara para Ulama, Polri-TNI, Pemkab Gresik sebagai upaya 4 pilar dalam menjaga situasi kamtibmas diwilayah Gresik jelang Pemilu 2019.
” Semoga Kegiatan yang resmi dibuka pada malam ini dapat terlaksana dengan baik sebagai wujud kepedulian terhadap para huffazh dan haffizhah Qur’an” jelas Waka Polda Jatim.
Waka Polda Jatim Brigjen M.Iqbal, S.I.K., M.H. memberikan apresiasi kepada Kapolres Gresik AKBP Wahyu S Bintoro, SH SIK MSi yang tanggap dan paham dengan situasi saat ini, menjadikan lomba Musabaqah Tilawatil Qur’an sebagai momentum yang pas dalam rangka mendinginkan suasana dalam menghadapi tahun politik.
Ia juga menambahkan kejadian di Garut yaitu pembakaran bendera HTI menjadi alarm untuk Kepolisian semakin erat menjaga soliditas 4 Pilar Kebangsaan untuk menjaga umat beragama. Kepolisian tidak akan mampu menjaga Keutuhan Negara apabila tidak ada ridho dari Allah tanpa doa dan dukungan dari para Alim Ulama.
“Insyaallah dengan kegiatan keagamaan seperti Musabaqah Tilawatil Qur’an berkahnya akan memancar sehingga Jawa Timur senantiasa kondusif, aman melewati pesta demokrasi pemilu 2019. Tidak hanya optimis namun kita semua harus berikhtiar dalam menghadapi tugas kedepan tidak hanya dengan trobosan kreatif tetapi juga trobosan antisipatif sehingga keutuhan NKRI terus terjaga” terang Brigjen M.Iqbal, S.I.K., M.H.
Sementara itu, ketua umum panitia dan ketua PW JQHNU Jawa Timur HM. ZAINUL ARIFIN.M.HI.Mpd.I dalam sambutannya mengatakan Kerja sama NU dengan Polri kali ini sangat bagus dan pertama diselenggarakan yaitu menyelengarakan kegiatan lomba MUSABAQOH TILAWATIL QUR’AN dalam rangka Musabaqoh Kapolda Cup 2018.
“Semoga kegiatan semacam ini dapat menjadi inspirasi untuk daerah diluar Daerah Jawa Timur, khususnya wilayah Kabupaten yang ada di Jawa Timur. Dengan kegiatan baik ini kami berharap wilayah Gresik aman dan damai pada pemilu 2019” ungkapnya.
Pada susuanan acara kali ini juga diisi dengan ceramah agama oleh Dr. KH. Musta’in Syafi’i dari Jombang. Acara berlangsung aman dan kondusif.
(Her)