Polisi Masa Kini Melayani Dengan Hati, Polres Malang Adakan Pelatihan Komunikasi.

 

SEPUTAR MALANG – JAWA TIMUR, Dalam rangka Pembangunan Zona Integritas Menuju WBK dan WBBM serta Proses Meraih Public Trust, Polres Malang mengadakan Pelatihan Komunikasi Pelayanan Publik dengan tema “Polisi Masa Kini Melayani Dengan Hati” bekerjasama dengan Dosen Ahli Komunikasi dari Kampus Binus Malang untuk memberikan pengetahuan, skill, dan teknik komunikasi yang baik dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat diantaranya tentang bagaimana teknik senyum, perilaku pelayanan dan tata krama melayani masyarakat.

Komunikasi Efektif adalah saling bertukar informasi, ide, kepercayaan, perasaan dan sikap antara dua orang atau kelompok yang hasilnya sesuai dengan harapan, dan mampu menghasilkan perubahan sikap (attitude change) pada orang yang terlibat dalam komunikasi tersebut, karena penting untuk mengetahui pelatihan komunikasi efektif ini.

Kegiatan kali ini, Polres Malang melakukan pelatihan komunikasi pelayanan publik yang diikuti 250 anggota pelayan publik jajarn Polres Malang oleh Dosen Binus Malang diantaranya Wakil Rektor Binus Dr Robertus bersama Galuh Ayu Savitri, S.I.Kom., M.I.Kom, Bobie Hartanto, S.I.Kom., M.A., Nisrin Husna, S.I.Kom, M.I.Kom, dan Nur Kholis, S.S., M.I.Kom., dengan mengangkat tema ” Polisi Masa Kini Melayani Dengan Hati” di Gedung Sanika Satyawada Polres Malang, Rabu (25/04)

Baca Juga:  Prajurit Batalyon TANK AMFIBI 2 MARINIR Syukuran Naik Pangkat

Dalam sambutannya Kapolres Malang AKBP Yade Setiawan Ujung,SH, SIK, MSI menyampaikan dimana kegiatan ini merupakan tindak lanjut dari program Kapolri PROMOTER ( Profesional Modern dan Terpercaya ) dan diharapkan anggota semakin tahu serta mampu menjalankan tugasnya dalam meningkatkan pelayanan kepada masyarakat dimana muaranya adalah semakin terpercayanya masyarakat kepada Polri, sebut AKBP Yade.

Lebih lanjut, Polri dalam rangka mereformasi dirinya melalui pencanangan pembangunan Zona Integritas menuju WBK dan WBBM, dan saat ini di Polda Jatim sudah ada beberapa Polres yang sudah berpredikat WBK diantaranya Polrestabes Surabaya, Polres Gresik, Polres Sidoarjo dan Polres Jember serta Polres Malang juga akan berupaya menuju kearah WBK, diharapkan kedepan Polri mampu memenuhi harapan-harapan masyarakat yang semakin kompleks khususnya Polres Malang dan Polri pada umumnya, ujar AKBP Yade.

Wakil Rektor Binus Malang Dr Robertus Tan Herman menyambut baik undangan Polres Malang serta mengucapkan terima kasih atas kepercayaan yang diberikan kepada Binus oleh Kapolres Malang dan jajarannya. Dijelaskannya bahwa Binus bergerak dibidang teknologi kreatif serta di titikberatkan pada bidang IT yang siap membantu atau berkolaborasi dengan Polres Malang khususnya dibidang pelayanan yang berbasis IT, ujarnya.

Baca Juga:  Polda Sultra Musnahkan Narkotika Jenis Sabu Sebanyak 1.396 Gram

Mengakui bahwa Polri saat ini sudah mereformasi dirinya dan jauh berubah menjadi semakin baik terutama didalam pelayanan publik “Polisi masa kini adalah Polisi yang humanis, penuh senyum, sapa, dan salam serta menguasai IT, Sosok Polisi yang diinginkan masyarakat adalah ramah, empati, meningkatkan rasa percaya, care, dan mampu memberi solusi serta mampu mengayomim ujar Robertus.

Selanjutnya, dengan kemampuan berkomunikasi efektif yang baik dan elegan, pesan yang ingin disampaikan dapat diterima dengan baik juga oleh teman bicara, sehingga respon yang didapat pun terhindar dari kesalahpahaman dan salah pengertian. Komunikasi efektif merupakan hal yang sangat penting dalam berinteraksi dengan orang lain, dan setiap mahluk pasti selalu melakukan komunikasi dengan caranya sendiri, karena itulah keterampilan komunikasi efektif mutlak harus dimiliki oleh siapapun, baik dalam lingkup keluarga, organisasi, dan juga pekerjaan, ujar Robertus.

Disamping itu, AKBP Yade menekankan bahwa pentingnya memiliki kemampuan komunikasi yang baik dan Perlu berlatih, belajar dari banyak sumber sehingga semakin hari tata cara kita dalam berkomunikasi akan semakin membaik, pungkasnya.

Dalam bidang pekerjaan, komunikasi efektif sudah pasti sangat dibutuhkan dan selalu memegang peranan sangat penting untuk mencapai visi dan misinya. Komunikasi efektif dibutuhkan juga untuk memperkuat keutuhan dan kekompakan tim, untuk menguatkan proses pekerjaan dalam mengambil keputusan atau menemukan solusi dari permasalahan yang muncul, serta dapat juga meningkatkan kemampuan SDM dari sisi motivasi, karir dan lain sebagainya.

Baca Juga:  HGU PT. Musim Mas Caplok Hingga Rumah-Rumah Warga

Komunikasi efektif sangat penting bagi seorang leader, karena sebagai proses dimana fungsi manajemen seperti fungsi perencanaan, fungsi pengorganisasian, fungsi kepemimpinan, fungsi pengendalian dapat dicapai. Komunikasi biasanya sering terganggu antara atasan dan bawahan, hal ini dikarenakan masalah arti kata, pemaknaan, tidak ada umpan balik, saluran komunikasi, gangguan fisik, perbedaan budaya dan status, maka dari itu khususnya bagi pelayan publik harus dapat melibatkan emosi, perilaku pemahaman, perasaan dan persepsi serta prosedur yang benar, tuturnya.

Acara selanjutnya, Kapolres Malang AKBP Yade Setiawan Ujung, SH, SIK, MSi memberikan tali asih kepada Wakil Rektor dan Dosen Binus. Turut hadir dalam acara tersebut Wakapolres Malang Kompol Deky Hermansyah, Para Kabag, Kasat, Kasi dan PJU Polres Malang, serta Anggota Polres Malang diantaranya Petugas Pelayan Satpas SIM, Petugas Pelayan SPKT, Petugas Pelayanan SKCK, Petugas Reskrim dan Para Kapolsek serta jajaran Polsek Polres Malang. (Manroe/M-B)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *