Polisi di Bojonegoro Hentikan Pengguna Jalan Saat Detik-detik Proklamasi HUT RI*

Senin, 17 Agustus 2020

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Detikkasus.com l Bojonegoro – Saat detik-detik proklamasi HUT Kemerdekaan Republik Indonesia ke-75 tahun 2020, Polres Bojonegoro melibatkan seluruh personel Polri dan ASN Polri ditempatkan di persimpangan jalan baik perempatan, pertigaan dan di traffic light.

Personel Polri dan ASN Polri tersebut untuk menghentikan serentak pengguna jalan yang ada diseputaran jalan Kota Bojonegoro selama 3 menit pada pukul 10.17 – 10. 20 WIB saat detik-detik proklamasi peringatan HUT RI ke-75. Sirene juga dibunyikan di beberapa persimpangan.

Baca Juga:  Jejak Kasus Ungkap Kasus Penyimpangan BBM Solar Bersubsidi di Wilayah Hukum Polres Nganjuk.

Menurut Kapolres Bojonegoro, AKBP M. Budi Hendrawan, SIK, MH melalui Kasubbag Humas Polres Bojonegoro, AKP Ismawati menjelaskan agar seluruh masyarakat bisa turut menghormati peringatan Detik-Detik Proklamasi dengan menghentikan sejenak seluruh kegiatan yang sedang dilakukan.

“Selain menyalakan lampu merah di semua titik traffic light, kita juga menempatkan personel agar seluruh masyarakat yang sedang berkendara dan beraktivitas di jalan raya menghentikan laju kendaraan serta kegiatannya sejenak sebagai bentuk penghormatan saat detik-detik proklamasi,” kata Kasubbag Humas Polres Bojonegoro, saat ditemui awak media ini di Mapolres Bojonegoro, Senin(17/8/2020).

Baca Juga:  Susahnya mencari pekerjaan di indonesia karena tidak memiliki orang dalam

Pantauan awak media ini di traffic light sekitar Pos Mbombok jalan Diponegoro, terlihat para pengendara di Jalan Diponegoro, jalan Teuku Umar, jalan Panglima Sudirman dan Jalan AKBP M. Soeroko serentak diberhentikan sejenak oleh petugas tepat pada pukul 10.17 utk bersama-sama berdoa mengenang jasa-jasa para pahlawan kemerdekaan RI.

Baca Juga:  Masyarakat Dukung Polsek Rengel Dalam Pencegahan Covid-19

Petugas Kepolisian dan ASN Polri yang ada di lokasi terlihat berdiri dengan sikap sempurna. Di lokasi ini, ada satu mobil patroli yang menyalakan sirene sekitar 3 menit. Setelah bunyi sirene dari mobil patroli selesai, petugas Kepolisian kembali mengatur arus Lalu Lintas kendaraan diminta berjalan secara bergantian. (Her)

Berita Terkait

Gawat..!!!…Proyek Pekerjaan Peningkatan Jalan Sp 3 Seulalah Dan Meurandeh, Menelan Biaya Milyaran Rupiah
Pemerhati Sosial Publik Aceh, Minta Juga Desak Kejari Langsa Serta Kejati Aceh, Panggil Dan Periksa.
Waka Polda Aceh, Bersama Forkopimda Aceh Tinjau Beberapa TPS Di Hari Pemungutan $uara Pil-Kada Aceh
Pamat-Wil OMP Seulawah 2024, Bersama Kapolres Lhokseumawe, Tinjau Pengamanan Di Sejumlah TPS
Dir-Res-Krim-Sus Polda Aceh, Bersama Kapolres Tinjau Pengamanan TPS Pada Hari Pemilihan Di Tamiang
Pangdam IM Bersama Forkopimda Aceh Pantau Langsung TPS Pil-Kada Di Banda Aceh Dan Aceh Besar.
Dandim 0104/Aceh Timur Tinjau Langsung TPS Pil-Kada 2024 : Pastikan Keamanan Dan Kelancaran Proses Pil-Kada
Di Desa Jayanti, Ada Salah Satu Team Pas-Lon, Diduga Bagikan Surat Undangan Nyoblos C 6

Berita Terkait

Rabu, 27 November 2024 - 21:30 WIB

Gawat..!!!…Proyek Pekerjaan Peningkatan Jalan Sp 3 Seulalah Dan Meurandeh, Menelan Biaya Milyaran Rupiah

Rabu, 27 November 2024 - 21:28 WIB

Pemerhati Sosial Publik Aceh, Minta Juga Desak Kejari Langsa Serta Kejati Aceh, Panggil Dan Periksa.

Rabu, 27 November 2024 - 21:26 WIB

Waka Polda Aceh, Bersama Forkopimda Aceh Tinjau Beberapa TPS Di Hari Pemungutan $uara Pil-Kada Aceh

Rabu, 27 November 2024 - 21:23 WIB

Dir-Res-Krim-Sus Polda Aceh, Bersama Kapolres Tinjau Pengamanan TPS Pada Hari Pemilihan Di Tamiang

Rabu, 27 November 2024 - 21:20 WIB

Pangdam IM Bersama Forkopimda Aceh Pantau Langsung TPS Pil-Kada Di Banda Aceh Dan Aceh Besar.

Berita Terbaru

Pilkada

Lucky Hakim-Syaefudin: Ini Kemenangan Rakyat Indramayu

Rabu, 27 Nov 2024 - 21:34 WIB