Polisi Berhasil Ringkus Seorang Pencuri Sepeda Motor di Mess PT GAN 3 Sungai Ambawang

Jumat, 21 Oktober 2022

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

KUBU RAYA I Detikkasus.com – Pencurian sepeda motor terjadi di sebuah Mess milik PT.GAN 3 di kawasan Desa Pasak Piang, Kecamatan Sungai Ambawang, Kabupaten Kubu Raya Kalbar, Selasa 18/10/22 silam.

Korban bernama Hermandi (30) asal senyabang Kecamatan Balai Batang, Sanggau.

Kapolsek Sungia Ambawang, IPDA Surya Boy Michael Sihaloho, S.Tr.K., mengatakan, pada hari Selasa 18 Oktober 2022 sekira jam 02.00 wib, Korban yang sedang tidur di Mess PT. GAN 3 dibangunkan oleh temannya, untuk menanyakan apakah korban ada meminjamkan sepeda motornya kepada seseorang, ternyata korban tidak ada meminjamkan sepeda motornya kepada siapa pun, mendengar hal tersebut korban bergegas melihat kendaraannya yang terparkir di depan mess dan ternyata sepeda motor Yamaha RXK 135 tahun 2001 KB. 5958 CS warna hijau milik korban sudah tidak ada lagi.

Baca Juga:  Komplotan Pencuri Motor Ditembak Polisi Polresta Mojokerto

“Atas kejadian tersebut korban mengalami kerugian sekitar Rp. 8.500.000 (Delapan Juta lima ratus ribu rupiah) ,kemudian korban melaporkan kejadian itu ke pihak Kepolisian Sektor Sungai Ambawang guna proses lebih lanjut, kata Boy diruang kerjanya, Jumat 21/10/22) pagi.

Baca Juga:  KPK Periksa Lagi Para Mantan Camat Pemkab Mojokerto

“ Setelah mendapatkan laporan polisi nomor LP / B / 351 / X /2022/SPKT/POLSEK SUNGAI AMBAWANG/POLRES KUBU RAYA/POLDA KALBAR. tanggal 18 Oktober 2022 dari korban, Tim Reserse Kriminal Polsek Ambawang segera melakukan penyelidikan.

Dari beberapa keterangan saksi di sekitar TKP didapati gambaran pelaku pencurian sepeda motor tersebut, kemudian pada hari Selasa tanggal 18 Oktober 2022 sekira jam 14.00 Wib pelaku pencurian sepeda motor berhasil ditangkap di Jalan menuju keluar Desa Pasak Piang Kecamatan Sungai Ambawang.

“ Tersangka berinisial WS (21) asal meliau dan beserta barang bukti 1 unit Yamaha RXK 135 tahun 2001 KB. 5958 CS warna hijau sudah kami amankan di Polsek Sungai Ambawang, dan motif tersangka melakukan pencurian 1 unit kendaraan tersebut untuk tersangka jual dan hasil dari penjualan akan dibelikan obat untuk orang tuanya, tegas Boy

Baca Juga:  Satreskrim Polres Tulungagung Gerak Cepat Tanggapi Aduan Judi dari Masyarakat

Terhadap tersangka sedang dilakukan proses penyidikan dan penyelidikan oleh Unit Reserse Polsek Ambawang dan akibat perbuatan tersangka di ancam dalam pasal 363 KUHP dengan ancaman penjara paling lama 7 tahun.

( Hadysa Prana)

Sumber : Humas Polres Kubu Raya Polda Kalbar

Berita Terkait

Polres Indramayu berhasil Ringkus Komplotan Curanmor
Seorang Warga Tungkal Ilir di Siram Air Keras, Polisi amankan Barang Bukti dan buru Pelaku
Kajari Tanggamus Tetapkan ASP sebagai Tersangka Dugaan Kasus Korupsi BPRS Tanggamus
Tak terima Namanya Diberitakan, Kakon Banjarsari Sebut, Siap Jual Mobil miliknya apabila Terbukti Bersalah Dalam Pengelolaan Dana Desa.
Polresta Cirebon amankan Pengedar Sabu-Sabu
Tim Gabungan dari Polres Tanjab Barat berserta Subdenpom II/2-2 dan jajaran Polsek Betara, Musnahkan Lokasi Sabung Ayam 
Polresta Cirebon amankan 2 Pengedar Sabu-sabu
Kakon Banjar Sari Edi Purwanto Diduga Kuat Selewengkan Dana Desa

Berita Terkait

Senin, 25 November 2024 - 21:18 WIB

Polres Indramayu berhasil Ringkus Komplotan Curanmor

Sabtu, 16 November 2024 - 15:10 WIB

Seorang Warga Tungkal Ilir di Siram Air Keras, Polisi amankan Barang Bukti dan buru Pelaku

Kamis, 14 November 2024 - 11:43 WIB

Kajari Tanggamus Tetapkan ASP sebagai Tersangka Dugaan Kasus Korupsi BPRS Tanggamus

Selasa, 29 Oktober 2024 - 18:35 WIB

Tak terima Namanya Diberitakan, Kakon Banjarsari Sebut, Siap Jual Mobil miliknya apabila Terbukti Bersalah Dalam Pengelolaan Dana Desa.

Senin, 28 Oktober 2024 - 16:53 WIB

Polresta Cirebon amankan Pengedar Sabu-Sabu

Berita Terbaru

Berita Terkini

Forkopimda Tanggamus Matangkan Persiapan Pilkada Serentak 2024

Selasa, 26 Nov 2024 - 21:09 WIB