Provinsi Jatim – Kabupaten Lumajang: Detikkasus.com – Plt. Bupati Lumajang, dr. Buntaran Supriyanto, M.Kes., menyampaikan, bahwa semua Psangan Calon (Paslon) bupati/ wakil bupati dalam Pilbup Kab. Lumajang adalah baik. Tinggal warga masyarakat yang menilai untuk dipilih. Hal itu, disampaikannya saat safari ramadhan di Masjid Daarus Salam, Dusun Kebonsari Desa Tempeh Tengah, Kecamatan Tempeh Kabupaten Lumajang, Senin (28/5/2018).
Dalam kesempatan tersebut Plt. Bupati menyerahkan bantuan berupa Al Qur’an, sajadah dan mukena. Bantuan tersebut diharapkan dapat dimanfaatkan dengan sebaik – baiknya untuk kemakmuran masjid Daarus Salam.
Plt. Bupati Lumajang, dr. Buntaran Supriyanto, M.Kes., mengucapkan terimah kasih atas sambutan Takmir masjid dan masyarakat sekitar Kecamatan Tempeh. Kepada masyarakat, Plt. Bupati berpesan, pada Pemilihan bupati/ wakil bupati untuk menggunakan hak pilihnya. “Jangan sampai golput”, ujarnya.
Ia juga mengingatkan, agar warga tidak sampai bermain mercon karena menyikapi kejadian bom kemarin yang cukup membuat resah masyarakat dan jangan sampai terlena dan harus terus meningkatkan kewaspadaan. ketika kedatangan tamu 1 x 24 Jam harus melapor, dan juga kepada RT/RW beserta Babinsa dan Babinkamtipmas guna mendata serta mengecek penghuni Kos – kosan untuk menghindari hal – hal yang tidak diinginkan.
“Dalam hari raya jangan hura – hura laksanakan hari raya ini secara sederhana jangan sampai jor – joran (berfoya – foya), Mari kita laksanakan puasa ini dengan tulus ikhlas dengan mengharap rahmad dari Allah SWT”, pesan Plt. Bupati Lumajang.
Ketua ta’mir masjid Daarus Salam Tempeh, Agus Lutfi Rahman Hakim, mengucapkan selamat datang kepada rombongan tim safari ramadhan yang dipimpin langsung Plt. Bupati Lumajang. Semua sbg peminpin Kabupaten Lumajang sang Imam / panutan masyarakat diharapkan menjadi contoh yang baik bagi masyarakat. Diharapkan kepada masyarakat agar meningkatkan ibadah jamaah di Masjid.
Sumber: (Humas dan Protokol) Pemkab Lumajang
Reporter: Riaman