Pj Gubernur Harisson Terima Kunjungan Kakanwil Kemenkumham Yang Baru

PONTIANAK I Detikkasus.com -, Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat, dr. Harisson, M.Kes., menerima kunjungan Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia Kalimantan Barat (Kakanwil Kemenkumham Kalbar), Muhammad Tito Andrianto, S.H., M.H., beserta beberapa jajarannya di Ruang Kerja Gubernur Kantor Gubernur Kalbar, Jum’at (6/10/2023).

Tujuan kunjungan ini hendak memperkenalkan diri sebagai Kakanwil Kemenkumham Kalbar yang baru menggantikan Pria Wibawa, S.H., yang dilantik sebagai Inspektur Wilayah V Inspektorat Jenderal KemenkumHAM RI kepada Bapak Pj. Gubernur.

Baca Juga:  Pangdam Kasuari : Fokus Utama Adalah Menjaga Stabilitas Keamanan Dan Berikan Rasa Aman Bagi Masyarakat

“Selamat datang di Kalbar bapak Kakanwil, selama ini koordinasi dan kerjasama antara Pemerintah Provinsi Kalbar dan Kanwil Kemenkumham Kalbar sudah terjalin dengan baik. Mudahan sinergitas ini terus ditingkatkan,” ucap Pj. Gubernur.

Dalam kesempatan ini, Kakanwil Kemenkumham Kalbar menyampaikan kunjungan ini sebagai bentuk komitmen untuk terus membangun komunikasi serta berkoordinasi antara Kemenkumham Kalbar dan Pemprov Kalbar agar sinergi yang telah dilakukan dapat dilanjutkan.

Baca Juga:  Pj Bupati Bojonegoro Hadiri Peluncuran Tahapan Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati 2024, Dorong Warga Gunakan Hak Pilih

“Kehadiran awal kami ini merupakan komitmen awal dalam melakukan berbagai kerjasama strategis antara Kanwil Kemenkumham Kalbar bersama Pemprov Kalbar. Demi memberikan kepastian hukum dalam berbagai aspek dibawah peran dan tanggungjawab Kementerian Hukum dan HAM di wilayah,” ujarnya dalam audiensi bersama Pj. Gubernur Kalbar.

Sebagai informasi Muhammad Tito Andrianto tergabung dalam 120 orang yang dilantik oleh Menteri Hukum dan HAM Republik Indonesia yang tertuang dalam Surat Keputusan (SK) Menkumham RI Nomor : M.HH-28.KP.03.03 Tahun 2023 tentang Pemberhentian dan Pengangkatan Dari dan Dalam Jabatan Pimpinan Tinggi Pratama di Lingkungan Kemenkumham.

Baca Juga:  Satgas Pamtas RI-Malaysia Yonarmed 10/ Bradjamusti Terima Kunjungan dari Tim Wasev Ster Mabes TNI

Sebelum dilantik sebagai Kakanwil Kemenkumham Kalbar, MUhammad Tito Andrianto merupakan Kepala Kantor Imigrasi Kanwil Kemenkumham DKI Jakarta. Dirinya juga pernah mengemban amanah sebagai kepala Divisi Keimigrasian Kanwil Kemenkumham Riau.

(Hadysa Prana)

Sumber : Adpim Prov Kalbar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *