Pontianak I Detikkasus.com -* Kapolresta Pontianak Kombes Pol Adhe Hariadi, S.I.K, MH Menegaskan kepada anggotanya dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat,hal ini disampaiakan dirinya saat memimpin apel pagi dihalaman apel mapolresta Pontianak Jl. Johan Idrus Pontianak selatan Kota Pontianak Kalimantan Barat, senin, (5/6/2023)
Dikatakan saat memberikan arahan kepada peserta apel pagi, Kapolresta Pontianak Kombes Pol Adhe Hariadi, S.I.K, MH mengatakan, “Saya minta seluruh anggota untuk meningkatkan pelayanan kepada masyarakat diberbagai fungsi pelayanan yang ada dipolresta Pontianak ini,jauhi perilaku yang dapat menimbulkan persepsi negatif dari masyarakat.Jelasnya.
“Yang paling menjadi atensi untuk seluruh anggota hindari Narkoba,saya tidak mau mendengar atau menerima laporan terkait anggota Polresta Polresta yang mengkonsumsi Narkoba apalagi sebagai pengedar,jika terbukti ada saya tidak akan ragu untuk memproses pelanggaran kode etik Polri dengan jaminan PTDH (Pemberhentian Dengan Tidak Hormat) atau dengan kata lain akan saya Pecat.Tegas Adhe Hariadi.
Saya juga mengingatkan kepada seluruh personel Polresta Pontianak untuk meningkatkan kedisiplinan dalam bertugas,jaga etika bicara dan perilaku saat berkomunikasi dengan masyarakat, dan saya minta untuk selalu memupuk rasa soliditas dalam menjalankan tugas serta jaga sinergitas antar lembaga pemerintah baik TNI,Pemerintah daerah ataupun lembaga pemerintah yang lain agar terjalin komunikasi yang baik antara Polri dan stake holder yang lain,laksanakan tugas dengan baik,kedepan tugas kita akan semakin berat untuk mempersiapkan pengamanan Pemilu 2024 yang rangkaiannya sudah dimulai sejak sekarang,jaga kesehatan agar kita bisa melaksanakan tugas dengan baik.”Tegasnya.
(Hadysa Prana)
Sumber : Humas Polresta Pontianak