Pesan Bupati suyoto untuk tim robotic SMAN 1 boureno

Indonesia, Propinsi jatim, Kabupaten Bojonegoro, Detikkasus.com – Tim robotic SMA Negeri 1 Baureno menghadap Bupati Bojonegoro Suyoto siang tadi selepas salat Jumat (17/11/2017). Kepada mereka, Bupati Suyoto berpesan agar tak mudah berpuas diri sebab jalan masih panjang.

Kang Yoto juga menyemangati mereka agar terus mengembangkan diri. Misalnya dengan tidak terpaku pada robot pekerkja, melainkan yang lebih canggih dari itu. “Misalnya robot artificial inteligent, jangan hanya robot pekerja, mengembangkan robot yang bisa menyapa dan humanoid,” kata Bupati.

Baca Juga:  Tahlil 7 Harinya Anak Kembar Bapak Teddy. SH. Kepala Perwakilan Jejak Kasus/ Radar Bangsa Jawa Bali.

Hasil karya mereka punya potensi besar sehingga harus terus berkembang. Karya mereka layak untuk dipromosikan agar ada pihak yang yang mau mengembangkan.

Baca Juga:  Jalan Beraspal Di Lumajang Ditumbuhi Pohon Pisang

Kepala SMAN 1 Baureno, Drs. Muhammad Yunus juga menyampaikan keinginan untuk melembagakan sekolah robotic yang ada di SMAN 1 Baureno. “Agar bisa terjaga dengan baik dan melahirkan generasi-generasi baru,” katanya.

Baca Juga:  Sosialisasi Aplikasi Open Camera Kepada Anggota Bhabinkamtibmas

Pihaknya saat ini juga membina beberapa sekolah baik yang ada di Jawa Timur atau bahkan beberapa wilayah di luar Jawa Timur seperti Sleman Jogjakarta, Jakarta, Lampung. SMAN 1 Baureno adalah sekolah satu satunya di Jawa Timur yang memiliki sekolah robotic. (her)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *