Personil Polsek Singaraja Lakukan Penjagaan Amankan Pengunjung di Kawasan Obyek Wisata

Polda Bali – Polres Buleleng, detikkasus.com – Dalam upaya menjaga keamanan pada tempat-tempat obyek wisata yang ada diwilayah hukumnya, Polsek Singaraja jajaran Polres Buleleng turunkan personilnya untuk melakukan penjagaan.

Penjagan kali ini dilakukan personil Polsek Singaraja jajaran dari Polres Buleleng pada kawasan obyek wisata Pantai Penimbangan, Singaraja pada hari Minggu (13/1/2019) pukul 08.30 wita.

Baca Juga:  Kapolsek Kubutambahan Pantau Kegiatan Pasbukrya Ke - 2 di Lapangan Besi Mejajar Desa Kubutambahan.

Dalam pelaksanaanya, personil Polsek Singaraja melakukan penjagaan dan pengawasan disekitar kawasan Pantai.

Pengamanan yang dilakukan personil Polsek Singaraja ini adalah salah satu upaya memberikan rasa aman dan nyaman kepada warga Masyarakat yang sedang berkunjung dikawasan obyek wisata pantai penimbangan.

Baca Juga:  Waka Polda Lampung Pimpin Langsung pelaksanaan Apel pagi di Lapangan Apel Polda Lampung

Kapolsek Singaraja KOMPOL A.A Wiranata Kusuma, S.H.,M.M., Saat dikonfirmasi di tempat terpisah menyampaikan bahwa “Kami akan terus melakukan upaya – upaya pengamanan guna dapat memberikan rasa aman dan nyaman kepada Masyarakat atau pengunjung yang datang kekawasan obyek – obyek wisata yang ada diwilayah hukum kami, seperi dikawasan obyek wisata pantai Penimbangan”, ucap Kapolsek

Baca Juga:  Ops Lilin Agung 2017-Pam Natal dan Tahun Baru 2018 Sat Binmas Laksanakan Sambang di Gereja

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *