Personel Pos Kout Satgas Pamtas RI – MLY Yonarmed 10/Bradjamusti Mengajarkan Agama di TPQ Thoriqul Jannah

Sabtu, 4 November 2023

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

SINTANG I Detikkasus.com -, Pos Kout Satgas Pamtas Ri-Mly Yonarmed 10/Bradjamusti mengerahkan personelnya untuk menjadi tenaga pendidik di TPQ Thoriqul Jannah Desa senaning, Kecamatan Ketungau Hulu, Kabupaten Sintang, Kalimantan Barat, Jumat (3/11/2023).

Dalam keterangan tertulis Penerangan Satgas, 3 orang Anggota Pos Kout Satgas Pamtas Ri-Mly Yonarmed 10/Bradjamusti dipimpin oleh Pabintal Satgas Pamtas RI -MLY Yonarmed 10/Bradjamusti Letda Arm Agung Triyachin turun langsung sebagai tenaga pendidik untuk mengajarkan membaca Al-Qur’an, hafalan surat pendek dan hafalan Do’a di TPQ Thoriqul Jannah di Desa Senaning, Kec. Ketungau Hulu, Kab. Sintang, Kalimantan Barat.

Baca Juga:  Gerak Cepat Satgas pamtas RI-Malaysia Yon Armed 16 TK Memadamkan Kebakaran Hutan di Wilayah Kabupaten Sambas

Wadan Satgas Kapten Arm Prihandoko Adi Saputra L. S.S.T.Han., S.IP mengatakan kegiatan mengajar mengaji ini merupakan bagian program dari Pos Kout Satgas Pamtas RI – MLY Yonarmed 10/Bradjamusti untuk membantu Pemerintah Daerah dalam mencerdaskan anak-anak dalam melaksanakan ibadah, membaca Al-Qur’an, menghafal surat-surat pendek dan do’a. Hal ini juga sebagai bentuk kepedulian Satgas terhadap masyarakat wilayah disekitarnya khususnya pada sektor pendidikan.

Baca Juga:  Satgas Preemtif OMB Polda Kalbar Kunjungi Tokoh Agama dan Masyarakat

Dalam kegiatan ini juga tim pengajar dari Satgas memberikan kain sarung, buku Iqro dan buku lainnya untuk menunjang kegiatan beribadah dan belajar.

Ustadz Sugeng selaku pengajar di TPQ Thoriqul Jannah mengucapkan terima kasih atas partisipasi, kepedulian serta bantuan tenaga pendidik dari anggota Pos Kout Satgas Pamtas RI-Mly Yonarmed 10/Bradjamusti.

Baca Juga:  Bupati Sambas Satono Hadiri Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW Di Kecamatan Subah

“Kami merasa senang dan bangga atas kepedulian dari bapak TNI terhadap anak didik kami, mereka terliahat antusias dan senang dengan materi yang diajarkan oleh anggota Satgas. Semoga ini menjadi motivasi baru untuk anak-anak untuk rajin mengaji di TPQ Thoriqul Jannah ini,” ujarnya.

(Hadysa Prana)

Sumber : Pen Satgas Pamtas Yonarmed 10

Berita Terkait

Kunker Danrem 081 DSJ Kolonel Inf Rama Pratam ke Kodim 0808 Blitar
Ibu Ning Wahyu Melantik Agus Subiyakto Sebagai Ketua DPK APINDO Kota Cirebon Detikkasus
Ibu Ning Wahyu Melantik Agus Subiakto Sebagai Ketua DPK APINDO Kota Cirebon
Polsek Talun Kembalikan Santri Al Bahjah Yang meninggalkan pondok tanpa ijin ke Ponpes
Bersama Warga Pakunden, Koptu Slamet Prasetyo Kerja Bakti Bersihkan Kali Miri
Gebyar Festival anak indonesia sekabupaten cirebon
Pelantikan Pengurus Baru APPSI Cirebon: Menyongsong Era Baru Untuk Pemberdayaan Pedagang Pasar
Seminar Kebangsaan Muhammadiyah: Implementasi Pancasila sebagai Darul al-‘Ahdi Wasy Syahadah

Berita Terkait

Rabu, 7 Agustus 2024 - 18:14 WIB

Kunker Danrem 081 DSJ Kolonel Inf Rama Pratam ke Kodim 0808 Blitar

Jumat, 2 Agustus 2024 - 14:48 WIB

Ibu Ning Wahyu Melantik Agus Subiyakto Sebagai Ketua DPK APINDO Kota Cirebon Detikkasus

Jumat, 2 Agustus 2024 - 13:42 WIB

Ibu Ning Wahyu Melantik Agus Subiakto Sebagai Ketua DPK APINDO Kota Cirebon

Kamis, 1 Agustus 2024 - 11:05 WIB

Polsek Talun Kembalikan Santri Al Bahjah Yang meninggalkan pondok tanpa ijin ke Ponpes

Rabu, 31 Juli 2024 - 18:11 WIB

Bersama Warga Pakunden, Koptu Slamet Prasetyo Kerja Bakti Bersihkan Kali Miri

Berita Terbaru

Politik dan pemerintahan

Nah!! Muhtar AB Sekretaris DPC Demokrat Tanjabbarat, Mundur

Rabu, 30 Okt 2024 - 22:50 WIB

Uncategorized

SPBU Baron Nganjuk di Buat Ajang Pencurian BBM Sollar

Rabu, 30 Okt 2024 - 21:06 WIB