Detikkasus.com | Indonesia-Propinsi Jawa Timur-Kabupaten Sampang, Menjelang kompetisi Liga 3 Persesa Sampang Madura Jawa Timur melakukan langkah persiapan
Salah satu persiapan yang di lakukan selain menggelar seleksi pemain lokal juga memastika akan menggunakan Pelatih berlisensi C AFC, lisensi yang di keluarkan Asosiasi Sepak bola Asia
Pernyataan itu di sampaikan oleh Manager Persesa Liga 3 tahun 2018 Faruk Rizky usai pertemuan dengan jajaran Managemen dan Pengurus Askab PSSI Sampang senin malam 12/2 di kampung Pliyang Desa Tanggumong
Menurutnya penggunaan Pelatih berlisensi C AFC merupakan syarat wajib bagi peserta Liga 3 tahun 2018 sesuai dengan regulasi PSSI
“Di Sampang belum ada Pelatih yang mempunyai lisensi C AFC, jadi terpaksa menggunakan Pelatih dari luar Sampang,” ujarnya
Ia mengaku dengan waktu persiapan yang cukup mepet harus memutar otak menggalang pendanaan serta memburu pemain lokal dan non lokal maupun Pelatih yang berlisensi C AFC sesuai yang di persyaratkan
Namun Ia yakin kendala yang ada akan teratasi selama Tim Managemen yang sudah terbentuk kompak dan solid serta mendapat dukungan dari masyarakat
Sesuai jadwal yang di rumuskan oleh Tim Managemen seleksi pemain lokal akan di mulai jumat 16/2 sore di Lapangan Wijaya Kusuma yang akan di pandu oleh Tim seleksi. (Her)