Aceh Timur |Detikkasus.com -Sebagai upaya untuk menjaga hubungan kemitraan diantara polri dengan masyarakat sekaligus untuk dapat memberikan imbauan kamtibmas secara langsung, bhabinkamtibmas polsek peudawa secara rutin menggelar giat sambang desa binaan sekaligus bersilaturahmi dengan para tokoh termasuk tokoh pemuda.
Seperti halnya pada hari minggu 01/10/2023 kemarin siang, briptu. Fadhlan syahputra, melaksanakan giat sambang desa dan bersilaturahmi dengan sejumlah tokoh pemuda gampong seuneubok peunteut.
Dalam kesempatan tersebut, briptu. Fadhlan syahputra memberikan himbauan dan pesan-pesan kamtibmas dengan mengajak tokoh pemuda untuk tidak mudah percaya dengan adanya berita bohong (hoax) yang banyak kita temui melalui media sosial.
Sementara itu, kapolsek peudawa. Ipda hendra kurniawan, menyampaikan bahwa kegiatan kunjungan mau pun sambang desa binaan yang dilaksanakan oleh bhabinkamtibmas merupakan suatu kegiatan dalam rangka untuk membina hubungan yang baik diantara aparat keamanan dan warga.
“Sambang desa ini, sekaligus untuk menyampaikan pesan pesan kamtibmas dan mengajak para tokoh pemuda serta warga. Untuk berperan aktif menjaga keamanan serta melakukan hal-hal yang positif, untuk kemajuan desa binaannya serta demi menciptakan situasi wilayah yang kondusif. Terangnya
(Hesbi/Chairiah)