Peringati Hari Bhayangkara Ke – 77
Polres Singkawang Gelar Kegiatan Olahraga Jalan Santai Bersama Tni-Polr Dan Forkopimda Singkawang.
SINGKAWANG I Detikkasus.com -, Telah dilaksanakan kegiatan Olahraga Jalan Santai bersama TNI-Polri dan Forkopimda Singkawang, Dalam Rangka Memperingati Hari Bhayangkara ke – 77 Tahun 2023 di Polres Singkawang, Jum’at (16/06/2023).
Hari Bhayangkara ke-77 tahun ini dengan tema “Polri Presisi Untuk Negeri Pemilu Damai Menuju Indonesia Maju”
Dalam kegiatan Olahraga jalan santai dihadiri oleh Danrindam XII / Tanjungpura, Kolonel Inf. Jones Sasmita, S.I.P, M.M, Kapolres Singkawang Akbp Arwin Amrih Wientama, SH, S.I.K, MH, Dandim 1202 / Singkawang Letkol Kav. I Nyoman Artawan, S.Sos, Kepala Kejaksaan Negeri Singkawang Nur Handayani, SH, MH., Ketua Pengadilan Singkawang Tiwik, SH, M.Hum., Danyon B Pelopor Sat Brimob Singkawang Polda Kalbar Kompol Efadhoni Lilik Pamungkas, SH, S.I.K., Wakapolres Singkawang, Dan Subden POM Kota Singkawang, Danlanud Harry Hadisoema, Para Kepala Dinas serta PJU Polres Singkawang
Selain itu juga diikuti oleh Personel Polres Singkawang, Personel Batalyon B Pelopor Sat Brimob Singkawang, Personel Kodim 1202 / Singkawang, Ketua Bhayangkari beserta pengurus Bhayangkari cabang Singkawang, Bhayangkari Batalyon B Pelopor Sat Brimob Singkawang Polda Kalbar, Praja IPDN Pontianak, Persit Kodim 1202 / Singkawang dan Instansi Pemerintahan Kota Singkawang Kalimantan Barat
Kapolres Singkawang AKBP Arwin Amrih Wientama, S.H., S.I.K., M.H. dalam Sambutannya menuturkan, ” Kesempatan pagi hari ini kita bersyukur kepada Tuhan YME karna rahmatnya kita diberikan kesehatan dapat berkumpul di halaman polres singkawang untuk melaksanakan kegiatan jalan santai,
Kegiatan pagi ini dilaksanakan dalam rangka memperingati hari Bhayangkara ke-77 yang dilaksanakan rutin setiap 1 juli, kegiatan dilaksanakan untuk menjaga silahturahmi dan untuk meningkatkan imun.
“Kegiatan ini juga dilaksanakan dalam menjaga sinergitas TNI/Polri dan instansi terkait untuk menjaga kamtibmas di Kota Singkawang, Pungkasnya.
Kegiatan Jalan Sehat/jalan santai tersebut dengan Rute: Start di Halaman Mapolres Singkawang, kemudian melalui Jl. Firdaus 2 , Jl. Tani , Jl. Cimandiri , Jl. Alianyang , Jl. Firdaus 2 dan Finish di Mapolres Singkawang, kemudian dilanjutkan dengan Santap Hidangan Pagi, Hiburan Musik serta pembagian Doorprize, Selamat Kepada peserta yang mendapatkan Doorprize.
(Hadysa Prana)
Sumber : Humas Polres Singkawang