Peringatan HUT Ke-19 DWP Tuban, Begini Pesan Sekda.

Kamis, 27 Desember 2018

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

 

Detikkasus.com | Indonesia – Provinsi Jatim – Kabupaten Tuban, 2018.
Sekretaris Daerah Kabupaten Tuban, Staf Ahli, Asisten, Kepala Bagian dan Ketua Dharma Wanita Persatuan (DWP) hadiri peringatan HUT DWP Ke 19 Lingkup Sekretariat Daerah (Setda Tuban) Rabu (26/12).

Dalam laporannya, Ketua panitia peringatan HUT DWP Setda, Ayu Joko Sarwono menyampaikan bahwa dalam peringatan HUT DWP Ke 19 dilaksanakan berbagai kegiatan yang bertujuan untuk mempererat rasa kebersamaan terhadap organisasi serta bentuk partisipasi dan kontribusi terhadap program-program pemerintah.
“Selain itu kegiatan ini juga bertujuan untuk melatih kemandirian berkarya dan bertanggung jawab sebagai anggota DWP,” kata Ayu.

Adapun Berbagai kegiatan tersebut diantaranya seperti lomba merangkai bumbu dapur, lomba menghias tumpeng, bazar yang ditujukan kepada OPD dan anggota DWP lingkup setda, serta santunan anak yatim.
Sementara dalam sambutannya, Ketua DWP Setda Kabupaten Tuban, Dra. Suwahyu Sunarto, MM menyampaikan, bahwa dalam rangka memeriahkan HUT DWP tahun ini, DWP Setda telah mengikuti serangkaian kegiatan yang dilaksanakan oleh DWP Kabupaten Tuban, diantaranya senam bersama, mengikuti gebyar UMKM dalam rangka Hari Jadi Tuban Ke 725 dan resepsi HUT DWP Kabupaten Tuban di Pendopo Kridho Manunggal Tuban.
“Kami juga telah melakukan sosialisasi program kegiatan kesehatan reproduksi dan juga kesehatan anak untuk menghindari stunting,” ungkapnya.

Baca Juga:  Ciptakan Lalu Lintas Yang Lancar dan Kondusif

Dengan mengambil tema optimalisasi potensi DWP untuk suksesnya pembangunan nasional, anggota dharma wanita juga diharapkan dapat bersama-sama mendukung suami yang merupakan aparatur sipil negara dalam meningkatkan kinerjanya untuk kemajuan pembangunan daerah.

Baca Juga:  Matang, SIP Kepala Desa Lamuru Bombana Beserta Staf Mengucapkan Selamat Hut Sultra Yang Ke 55 tahun 2019.

Sementara itu dalam sambutannya Sekda Tuban, Dr. Ir. Budi Wiyana, M. Si berharap DWP dapat melaksanakan kegiatan yang lebih bervariasi namun tetap sesuai dengan program telah direncanakan oleh DWP.
“DWP juga diminta untuk terus menambah kekompakan, solidaritas, kebersaman, kesolidan di lingkup setda,” pesan Sekda.

Budi Wiyana mengharapkan DWP unit setda dapat menjadi barometer dari unit yang lain di lingkungan Pemkab Tuban.
“Karena DWP unit Setda memiliki potensi dan sumber daya yang memadai harus dapat menjadi barometer dan contoh yang baik bagi DWP lainnya” ungkap Sekda.
Pada kesempatan ini Sekda berpesan agar semua anggota lebih aktif dan selalu hadir dalam berbagai kegiatan yang diadakan oleh DWP. Karena komunikasi yang baik dalam organisasi sangat diperlukan untuk menghindari kesalahpahaman yang terjadi. Juga untuk mencari solusi terbaik atas permasalahan yang dihadapi.
“Saya yakin jika ada kekompakan dan komunikasi yang baik antara anggota DWP dapat berdampak baik terhadap kinerja suaminya sehingga kinerjanya menjadi optimal dan tidak ada permasalahan suatu apapun,” Pungkas sekda.

Baca Juga:  Pemkab Nisel Bersama Polres Nisel dan Jajaran TNI Melaksanakan Operasi Yustisi ke - 11 Hari

(mam/MCT))

Berita Terkait

SPBU Baron Nganjuk di Buat Ajang Pencurian BBM Sollar
Tim Itwasda Polda Aceh, Lakukan Audit Kinerja Tahap II Di Polres Lhokseumawe
Pengawalan Rombongan Anggota Dewan Gubernur Bank Indonesia Di Wilayah Hukum Polres Lhokseumawe*
Menjaga Generasi Emas : Polsek Banda Sakti Sosialisasi Bahaya Kenakalan Remaja Di SMP Negeri 2 Lhokseumawe
Kaperwil Daerah Aceh Media Online Detik Kasus.com, Mengucapkan Selamat HUT Humas Polri Ke-73 Tahun.
Dishub Kota Langsa Gelar Pengawasan Angkutan didepan Posko Lantas, diduga Anggota Dishub Meminta Uang Kepada Sopir
Respons Cepat Kapolri Laksanakan Arahan Presiden Prabowo
Pemerhati Sosial Publik Aceh, Minta Dan Desak Kabid Propam Polda Aceh Serta Juga Kadiv Propam Mabes Polri Di Jakarta.

Berita Terkait

Rabu, 30 Oktober 2024 - 21:06 WIB

SPBU Baron Nganjuk di Buat Ajang Pencurian BBM Sollar

Rabu, 30 Oktober 2024 - 17:13 WIB

Tim Itwasda Polda Aceh, Lakukan Audit Kinerja Tahap II Di Polres Lhokseumawe

Rabu, 30 Oktober 2024 - 17:12 WIB

Pengawalan Rombongan Anggota Dewan Gubernur Bank Indonesia Di Wilayah Hukum Polres Lhokseumawe*

Rabu, 30 Oktober 2024 - 17:10 WIB

Kaperwil Daerah Aceh Media Online Detik Kasus.com, Mengucapkan Selamat HUT Humas Polri Ke-73 Tahun.

Rabu, 30 Oktober 2024 - 17:09 WIB

Dishub Kota Langsa Gelar Pengawasan Angkutan didepan Posko Lantas, diduga Anggota Dishub Meminta Uang Kepada Sopir

Berita Terbaru

Politik dan pemerintahan

Nah!! Muhtar AB Sekretaris DPC Demokrat Tanjabbarat, Mundur

Rabu, 30 Okt 2024 - 22:50 WIB

Uncategorized

SPBU Baron Nganjuk di Buat Ajang Pencurian BBM Sollar

Rabu, 30 Okt 2024 - 21:06 WIB