Indonesia – Propinsi Jawa Timur – Kabupaten Sampang, detikkasus.com – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Sampang Madura Jawa Timur menggelar Festival “Sapeh Sonok” se Madura
22 pasang Sapi mewakili empat Kabupaten yang ada di Madura unjuk kemampuan dan ketangkasan dalam festival yang di gelar minggu pagi 18/11 di jalan Wijaya Kusuma Sampang
Festival yang dilaksanakan oleh Dinas Pemuda Olahraga Kebudayaan dan Pariwisata (Disporabudpar) setempazmt di buka oleh Bupati Sampang H Fadhilah Budiono
Ikut hadir menyaksikan acara tersebut Jajaran Forkopimda, Pimpinan SKPD, Camat, Ormas dan LSM
Dalam sambutannya Bupati Sampang H Fadhilah Budiono menekankan pentingnya melestarikan budaya Madura khususnya Kabupaten Sampang dalam momentum Hari Jadi
“Sapeh Sonok merupakan salah satu kebudayaan masyarakat Madura khususnya Kabupaten Sampang,” ujar H Fadhilah Budiono
Ia meminta kepada pimpinan SKPD terkait untuk terus menjaga dan melestarikan Kebudayaan Madura dan Kabupaten Sampang agar tidak punah
Sementara Kepala Dusporabudpar Kabupaten Sampang Drs H Aji Waluyo MM mengungkapkan selain sebagai rangkaian Hari Jadi Kabupaten Sampang ke 394, Festival Sapeh Sonok itu sebagai upaya melestarikan budaya Madura khususnya Kabupaten Sampang
Dalam Festival ini setiap pasang sapi beradu kemampuan dan ketangkasan melewati palang gapura yang disiapkan oleh.panitia
Menurut Drs H Aji Waluyo MM momentum yang menarik dan menjadi ciri khas dari pasangan Sapeh Sonok ini terlihat waktu hendak memasuki arena di iringi oleh alunan musik tradisional madura berikut penari dan sindennya
Saat itulah pasangan sapi yang sudah terlatih ikut bergoyang mengikuti irama musik, bahkan pada waktu melewati palang gapura semakin menunjukkan atraksi goyangannya yang membuat penonton berdecak kagum
“Asyik mas, lucu dan menarik, minimal dengan Festival ini memberikan hiburan bagi masyarakat Sampang,”
Pada Festival Sapeh Sonok tahun 2017 pihaknya mengkemas dalam bentuk Festival dan tidak di lombakan, para peserta sengaja di undang untuk menghindari over loadnya peserta
Ditambahkan Panitia menyediakan Piala serta hadiah menarik yang di dapat oleh seluruh peserta. (Her)