PERGI DARI RUMAH, KAKEK 78 TAHUN DITEMUKAN TEWAS DI PINGGIR REL KERETA API.

Detikkasus.com | Polda Jatim – Polres Tulungagung -, Warga Kromasan Kecamatan Ngunut Tulungagung geger dengan temuan mayat laki- laki dipinggir Rel Kereta Api pada Rabu (07/11/2018) sekitar pukul 08.00 wib pagi.

Laki – laki itu diketahu bernama Rameli ( 78 ) warga RT 02 RW 02 Dsn Demangan Desa Bendil jati wetan kec sumbergempol.kab Tulungagung.

Baca Juga:  PENYEDIA JASA PT. TRINAKA ESTU MANUNGGAL KERJAKAN PROYEK JALAN COR LENGKONG ANGGARAN APBD RP. 4.724.514.000,00

Kapolsek Ngunut Kompol ST Nurinsana Natsir, S.H., M.H dihubungi wartawan mengatakan , korban ditemukan pukul 08.00 Wib di pinggir rel Kereta api Desa kromasan oleh petugas KA.

Baca Juga:  Pariwisata Kabupaten Nias Ditata dan Dikembangkan

” mengetahui ada korban meninggal , petugas KA memberitahukan kepada kepala Desa Kromasan dan diteruskan ke Mapolsek ,” terang Natsir.

Ditambahkan Kapolsek , dari Hasil keterangan warga , korban sebelumnya telah meninggalkan rumah sejak seminggu lalu tepatnya pada kamis sore (1 /11/ 2018 ) sekitar pukul 16.00 Wib dan sempat ramai di medsos dengan informasi orang hilang.

Baca Juga:  Tiga Orang Pelaku Curat Di Tangkap Polsek Siak Hulu

Menerima laporan , Petugas langsung ke TKP dan saat ini sedang melakukan evakuasi serta mencari keterangan dari saksi – saksi soal penyebab kematian korban. (End)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *