Detikkasus.com | Jawa Tengah, Hari Minggu 21, Januari 2018 Kantor Baru DPD Jawa Tengah melaksanakan Peresmian dan akan mulai dipergunakan sebagai Kantor DPD LPK-RI Jawa Tengah sekaligus dijadikan Kantor SKKP (Satuan Koperasi Kesejahteraan Prajurit) TNI-AD dan POLRI di Jalan.Kauman Raya No. 27, Kelurahan Palebon Kecamatan Padurungan, Semarang.
Pada hari itu juga, Kantor DPD LPK-RI Jawa Tengah diresmikan oleh Presiden Direktur LPK-RI Ahmad Setyadi, SH. MH.
Dalam acara peresmian Kantor baru tersebut tampak hadir Ketua DPD LPK-RI Galih beserta seluruh jajarannya, Ketua SKKP dan Jajaran, Pembina LPK-RI Kolonel Purn. Mansyur, Pembina SKKP Letkol Purn. Ahcmad Mustaqim, para Undangan serta Masyarakat Lingkungan setempat ikut serta menyaksikan peresmian serta dibukanya Kantor baru DPD LPK-RI Jawa Tengah dengan penuh kesederhanaan. Dan Kantor itu sudah mulai dipergunakan untuk aktifitas sehari-hari oleh Jajaran beserta Staf DPD LPK-RI Jawa Tengah dan SKKP TNI-AD dan POLRI Jawa tengah.
Dalam sambutannya, Ketua DPD LPK-RI Jawa Tengah, Galih menyampaikan terimakasih banyak atas kesediaan Presiden Direktur DPP LPK-RI Kalijaga, atas Peresmian Kantor tersebut.
“Terimakasih banyak Bapak Presdir DPP LPK-RI Kalijaga atas kesediaan Bapak meresmikan serta membuka Kantor ini.”ujar Galih, Ketua DPD LPK-RI Jawa Tengah.
Dan mulai besok Kantor ini sudah mulai bisa dipergunakan untuk melaksanakan segala aktifitas Kantor sehari-hari. Sambungnya.
Setelah selesai kata sambutan Ketua DPD LPK-RI Jawa Tengah dilanjutkan dengan sambutan Presiden Direktur DPP LPK-RI Kalijaga.
Beliau menyampaikan ucapan terimakasih banyak kepada seluruh Jajaran DPD LPK-RI Jawa Tengah atas suksesnya peresmian Kantor. Dan sudah bisa dipergunakan. Sambutnya.
“Kantor DPD ini sudah bisa melaksanakan aktifitas untuk melayani aduan Masyarakat, Mengedukasi dan Sosialisasi untuk menjadi Konsumen Cerdas. ” terang Presdir DPP LPK-RI Kalijaga Ahmad Setyadi,SH,MH.
Saya harapkan seluruh Jajaran LPK-RI seluruh Indonesia bisa melaksanakan fungsinya sebagai Lembaga Perlindungan Konsumen dengan penuh Tanggungjawab. Lanjutnya.
Dalam melaksanakan seluruh kegiatan supaya tetap Koordinasikan dengan baik kepada pihak terkait. Baik Pemerintahan, Aparat Keamanan, Perusahaan Swasta /BUMN dan lebih-lebih kepada Masyarakat agar jadi Konsumen Cerdas. Ujar Setyadi sapaan akrabnya Presdir DPP LPK-RI Kalijaga.
Begitu juga Pembina LPK-RI Kolonel Purn RM Mansyur menjelaskan akan pentingnya kita sebagai Lembaga melaksankan pengabdian kepada Konsumen. Baik Pelayanan Publik, Advokasi, dan lain-lain. Karena kita ini semua adalah Konsumen, jadi kita bekerja untuk Negara. Untuk
menyampaikan ide kita demi kemajuan Negara Republik Indonesia. Berbuatlah untuk Negara untuk menciptakan terobosan yang kreatif dan aman kepada Masyarakat serta untuk perbaikan ekonomi rakyat dengan Pengawasan yang bisa dipertanggungjawabkan. Jelas Abah sapaan akrab Pembina LPK-RI.
“Saya ini sudah tua, umurku sudah 75 tahun, tapi demi Tugas Negara saya masih upayakan untuk berbuat.” saya baru dari Jogya,Solo ketemuan para Menteri-menteri. Tuk menjalin kominukasi akan berbagai masalah Negara ini. ujar Abah. (Team).