Penyelundupan Sabu Lewat Soto Ayam, Lapas Pemuda Madiun Berhasil Amankan

Senin, 29 Agustus 2022

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

OTA MADIUN I detikkasus.com – Upaya penyelundupan narkotika jenis sabu kembali digagalkan oleh petugas Lapas Pemuda Madiun. Kejadian bermula ketika petugas memeriksa barang dan makanan dari pihak keluarga yang akan diberikan untuk warga binaan. Saat diperiksa, ternyata dalam makanan tersebut terselip 3 bungkusan kecil yang merupakan sabu dengan berat total mencapai 5,36 gram.

“Kejadiannya saat jam layanan penitipan barang dan kunjungan tatap muka Selasa,23 Agustus 2022. Modusnya melalui makanan. Dimana petugas penggeledahan memeriksa secara detail makanan soto ayam, terutama pada kepala ayam yang ternyata ada isinya bungkusan plastik warna hitam. Setelah dilakukan pemeriksaan lebih teliti, 3 bungkus plastik hitam tersebut isinya sabu” tutur Kalapas Ardian Nova, Jumat(26/8/2022)pagi.

Baca Juga:  Desa Daspeta Tetapkan 33 KPM Penerima BLT DD Di TA 2023 Jalan Lancar

Petugas langsung mengamankan tersangka Purwati yang merupakan warga Desa Pacewetan Kabupaten Nganjuk, beserta barang bukti, dan bersinergi dengan Satreskoba Polres Madiun Kota untuk pemeriksaan lebih lanjut.

Baca Juga:  Pemdes Kace Timur, Laksanakan Musrenbangdes Anggaran Tahun 2022

“Ka. KPLP (Kepala Kesatuan Pengamanan Lapas) beserta jajaran, Kasi. Adm Kamtib (Administrasi Keamanan dan Ketertiban) beserta jajaran segera melakukan penggeledahan dan pemeriksaan awal terhadap warga binaan yang diduga sebagai pemilik narkotika dimaksud. Sedangkan Pihak Satreskoba Polresta Madiun melakukan pemeriksaan (BAP) kepada keluarga warga binaan yang dicurigai sebagai pemesan/pemilik narkotika,” ujarnya.

Saat kejadian berlangsung, petugas juga berusaha menenangkan keluarga yang sedang dalam antrian, sehingga Lapas Pemuda Madiun tetap dalam keadaan aman yang kondusif.

Baca Juga:  Di Konfirmasi Malah Lain Jawabannya, E Diduga Kangkangi Peraturan Kemenkeu RI.

“Pasca kejadian tersebut, Lapas tetap melanjutkan pelayanan kunjungan dengan prima. Saya ucapkan terimakasih atas seluruh petugas karena telah melaksanakan tugas dengan penuh tanggung Jawa. Terutama atas peran dan dukungan dalam menjaga keamanan di lingkungan Lapas Pemuda Madiun,” tandasnya.

  • Sumber : Humas Lasdaun.
  • Editor : M. Anang Sastro.

Berita Terkait

Penyerahan Dana Program Pemerintah PIP kepada Siswa di Kepsek SMP Al-Hikmah Sendang, Kecamatan Karang Ampel, Kabupaten Indramayu
Mubes ke 01 dan Pelantikan DPD yang Diserahkan oleh DPP GMPAR Ratno Suyatno
PG Sindanglaut Mulai Dilirik Wisatawan Domestik
Damkar dan BPDB Kabupaten Cirebon terima AMS Membantu Penanggulangan Bencana
Siswa SD Diduga Alami Bullying Anak SMPN 1 Balongan, Ketua DPD IWO-I Indramayu Angkat Bicara
UAS bersama Ketua TPD Himbau, Masa Pendukung tak Terpancing Isu Provokatif dan Fitnah
Polres Bojonegoro Terima 3 Sertifikasi Hak Paten dari Kemenkumham
Diduga Upah Pekerja Dimainkan Kepala Tukang Proyek Pembangunan Balai KB di Kecamatan Muara Papalik

Berita Terkait

Rabu, 6 November 2024 - 15:25 WIB

Penyerahan Dana Program Pemerintah PIP kepada Siswa di Kepsek SMP Al-Hikmah Sendang, Kecamatan Karang Ampel, Kabupaten Indramayu

Minggu, 3 November 2024 - 15:21 WIB

Mubes ke 01 dan Pelantikan DPD yang Diserahkan oleh DPP GMPAR Ratno Suyatno

Kamis, 31 Oktober 2024 - 20:09 WIB

PG Sindanglaut Mulai Dilirik Wisatawan Domestik

Rabu, 4 September 2024 - 19:46 WIB

Damkar dan BPDB Kabupaten Cirebon terima AMS Membantu Penanggulangan Bencana

Selasa, 20 Agustus 2024 - 21:00 WIB

Siswa SD Diduga Alami Bullying Anak SMPN 1 Balongan, Ketua DPD IWO-I Indramayu Angkat Bicara

Berita Terbaru

Politik dan pemerintahan

Belasan Pengurus DPC Demokrat Tanjab Barat Mengundurkan Diri

Kamis, 7 Nov 2024 - 12:57 WIB