Penyambutan Kunker Komisi III DPR RI Ke Polda Aceh, Irwasda Polda Aceh : Pimpinan Sampaikan Ucapan Terima Kasih

Dan Apresiasi Untuk Personel Polda Aceh

Banda Aceh |Detikkasus.com -Tim dari komisi III DPR republik indonesia melakukan kunjungan kerja (kunker) spesifik ke polda aceh pada hari jum’at tanggal 31 mei 2024.

Inti dari kunker tim komisi III DPR-RI adalah untuk memperoleh informasi dari polda aceh terkait penanganan masalah rohingya dan kesiapan pengamanan PON XXI sumut-aceh oleh polda aceh.

Kapolda aceh Irjen Pol. Achmad Kartiko, S. I. K., M.H, telah menyampaikan informasi atau jawaban kepada tim komisi III DPR-RI terkait dua hal tersebut dan secara umum pelaksanaan kunker spesifik tim komisi III DPR RI ke polda aceh berlangsung dengan aman, lancar dan sukses.

Baca Juga:  Kapolri Lepas 40.366 Bhabinkamtimas Sebagai Tracer Penyebaran Covid-19

 “Untuk itu, pimpinan polda aceh menyampaikan ucapan terima kasih dan apresiasi kepada seluruh personel jajaran polda aceh, yang telah melaksanakan tugas dengan baik, baik dalam hal penyambutan kunker tim komisi III  DPR-RI sehingga kegiatan di polda aceh berlangsung aman, lancar dan sukses maupun dalam pelaksanaan tugas lainnya, ” ucap irwasda polda aceh. Kombes Pol. Misbahul Munauwar, S. H, dalam arahannya saat memimpin apel pagi di lapangan depan mapolda aceh senin 3/6/2024.

Baca Juga:  Pileg Di Aceh Timur, Dikuasai Kekuatan Jahat Kaum Jahiliyah Modern

Ke depan, sebut irwasda polda aceh. Agenda tugas kepolisian banyak sekali, diantaranya pengamanan pelaksanaan PON XXI sumut-aceh. Untuk itu, polda aceh bersama jajaran harus benar-benar siap melaksanakan tugas pengamanannya, sehingga event tersebut dapat berlangsung aman, lancar dan sukses.

Kepada seluruh personel jajaran polda aceh, sekali lagi saya sampaikan bahwa pimpinan polda aceh menyampaikan ucapan terima kasih dan apresiasi karena dinilai telah melaksanakan tugasnya dengan baik, kata irwasda polda aceh lagi.

Baca Juga:  Miris! Bisnis Prostitusi Marak Jangkiti Anak Dibawah Umur di Kota Peraih Adipura 

Irwasda polda aceh dalam apel pagi tersebut, juga menyampaikan sejumlah arahan terkait tugas kepolisian dan informasi lainnya.

Apel pagi di lapangan depan mapolda aceh tersebut dihadiri para PJU, pamen. Pama, bintara serta tamtama dan ASN polda aceh.

(Wahdi Husri Kordinator Wilayah Aceh/Bid.Humas Polda Aceh)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *