SANGGAU I Detikkasus.com -, Kegiatan Mukok Youth Camp (MYC) ke-3 yang dilaksanakan selama tiga hari terhitung tanggal 14 – 16 Juli 2023 secara resmi ditutup oleh Bupati Sanggau, Paolus Hadi, ditandai dengan pemukulan gong sebanyak tujuh kali dan pelepasan kartu tanda peserta, bertempat di Gereja Santo Paolus Rasul Paroki Mukok Kecamatan Mukok. Minggu (16/7/2023).
Dalam kesempatan tersebut, Bupati Sanggau, Paolus Hadi mengajak kepada generasi penerus bangsa seperti Orang Muda Katolik (OMK) Kecamatan Mukok agar tidak terlibat dengan kasus narkoba karena akan merusak masa depan dan kesehatan serta akan berurusan dengan aparat penegak hukum.
“Hari ini saya senang karena banyak ilmu pengetahuan yang diterima anak-anak OMK Paroki Mukok baik itu tentang manajemen keuangan, pencegahan pernikahan dini, dan pencegahan kasus stunting seperti pola asuh anak jika sudah menikah kedepan,” ucapnya.
Sementara itu, Ketua Panitia Kegiatan MYC ke-3, Panggi Elsa Putra mengatakan, peserta yang mengikuti kegiatan ini tercatat sebanyak 202 orang peserta yang berasal dari stasi di Paroki Mukok dan OMK Paroki Bonti serta OMK Paroki Monumental Sekadau.
“Kegiatan ini bertujuan untuk ajang silaturahmi dan pembinaan iman serta menambah ilmu pengetahuan tentang peneguhan iman, manajemen ekonomi, pencegahan stunting, serta pengetahuan lainnya,” ujarnya.
(Hadysa Prana)
Sumber : Diskominfo Sanggau