Pengedar Sabu di ringkus unit Reskrim Polsek Purwodadi.

Propinsi Jatim – Kabupaten Pasuruan, detikkasus.com – Jelang Sholat Jum’at (22/9) unit reskrim Polsek Purwodadi, setelah giat binrohtal di Polsek Purwodadi langsung meluncur guna melakukan penangkapan pelaku pengedar Narkoba jenis sabu dan Pil Doubel L (LL).

Adalah Bagus Iswahyudi Bin Kamat, 23 th, Swasta, Dusun Sumberwaluh Ds Pucangsari Kec Purwosari Pasuruan, yang sudah diintai sejak lama oleh unit Reskrim Polsek Purwodadi yang kerap melakukan transaksi di Wilayah Purwodadi.
Pelaku yang saat itu sedang berada di SPBU Sentul Purwodadi, langsung disergap oleh unit Reskrim Purwodadi dimana dipimpin langsung oleh kanit Reskrim Aiptu Joko Santoso, S.H. dengan dibantu oleh Bhabinkamtibmas Desa Sentul Polsek Purwodadi yang kebetulan saat itu sedang sambang desa langsung dengan cepat melakukan penangkapan terhadap pelaku.
Adapun barang bukti yang diamankan dari tangan pelaku adalah 1 bungkus plastik kecil berisi Narkoba jenis Sabu-sabu, 1 bungkus plastik berisi 100 butir pil jenis Y, 6 paket pil jenis Y masing-masing paket berisi 6 butir total 30 butir, 1 bungkus kosong rokok magnum filter, 1 buah pipet kaca, 1 buah dompet warna hitam dan 1 buah Hp Merk Evercroos warna Hitam.
Kini Pelaku/tersangka harus mendekam di hotel prodeo Polsek Purwodadi guna mempertanggung jawabkan perbuatannya dan dijerat dengan UU NO 35 tahun 2009 dan UU NO 36 Tahun 2009 tentang Penyalahgunaan Narkotika. ( ank ).

Baca Juga:  Cabang Panjat Tebing Tambah Emas Buat Kontingen Tanah Datar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *