Penemuan Tiga Jenazah di Sungai Cimanuk Majalengka

 

detikkasus.com | Provinsi Jabar – Kabupaten Majalengka – Penemuan tiga orang jenazah, Minggu (21/10) sekira pukul 06.30 WIB di Sungai Cimanuk Desa Genteng Kecamatan Dawuan Kabupaten Majalengka Provinsi Jawa Barat (Jabar).

Ketiga jenazah dengan indentitas bernama Agus Suparta alias Otik (60) warga Blok Mekar Sari/Teluk Jambe Utara 06/06 Desa Kadipaten.
Agus Supandi (30) warga Blok Gapura 04/02 Desa Jatitujuh. Agus Sopian alias Agus Galing (41) warga Blok Senen 02/09 Desa Genteng Kecamatan Dawaun Kabupaten Majalengka.

Baca Juga:  Kapolda Aceh bersama Ketua KONI Bahas Kesiapan Perhelatan PON 2024

Ke tiga mayat tersebut di temukan oleh warga dalam keadaan mengambang di Sungai Cimanuk. Penemuan tersebut langsung dilaporkan warga kepada aparat desa, Babinsa dan Bhabinkamtibmas.

Baca Juga:  Laksanakan Razia Kendaraan Untuk Jaga Situasi Aman

Atas laporan warga maka aparat langsung ke TKP dan korban di evakuasi dari dalam sungai kedaratan, untuk pemeriksaan di Rumah Sakit Cideres dan disaksikan pihak keluarga.

Baca Juga:  Dukung Natal Kebangsaan, Yonif Raider 631 Antang Ikut Donor Darah di Mapolda Kalteng

Hasil kesepakatan dengan pihak keluarga maka korban langsung di ambil oleh pihak keluarga korban masing-masing.

Laporan: Wawan Setiawan (Tim 9)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *