Pemilihan Kepala Desa Banjardowo Segera Dilaksanakan Bulan Desember 2020

Detikkasus.com | Jombang – Jatim

Pemerintah Desa Banjardowo akan gelar pemilihan kepala desa yang di ikuti oleh tiga kandidat calon kades Banjardowo kecamatan jombang di kabupaten jombang Jawa timur yang akan dilaksanakan Desember tahun 2020

Pemilihan kepala desa digelar pada bulan Desember ini lantaran pada tahun kemarin batal dilaksanakan sehingga pada tahun 2020 tepatnya bulan Desember akan mengelar kembali yang diikuti oleh tiga calon kades yaitu: Samsudin Arif,Amirul mukminin dan yang ketiga Suradji dimana ketiganya asli warga desa Banjardowo dalam hal ini menyampaikan visi dan misi

Baca Juga:  Sambut Idhul Adha Polres Ponorogo Bersih-bersih Masjid Uswatun Khasannah

Menurut salah satu Calon Kepala desa nomor urut (3 )Suradji menyampaikan visi dan misi untuk membangun desa agar desa Banjardowo lebih baik dan lebih maju, beliau mengatakan bahwa kami selaku calon kepala desa tidak akan lelah untuk membangun desa Banjardowo hanya untuk tiga kata yaitu bekerja, melayani, mengayomi warga masyarakat desa Banjardowo

Baca Juga:  Kasat Narkoba AKP Moch Mukid SH, Menerima Penghargaan Dari Bupati Jombang

Masih Suradji insyaallah kalau terpilih menjadi kepala desa kami akan selalu memberikan yang terbaik kepada warga masyarakat tentunya terhadap layanan surat menyurat dan kami akan selalu bekerja dengan optimal serta berikan pengayoman sehingga warga desa Banjardowo tentram aman dan kondusif kami mohon doa dan dukungan untuk menjadi calon kepala desa Banjardowo

Baca Juga:  Kepala Desa Plemahan Melantik Nurul Badriah Sebagai Kepala Dusun Sekapat

Insyaallah apabila kami terpilih jadi kepala desa tidak akan menyia-nyiakan kepercayaan yang diberikan kami akan amanah dan tanggung jawab serta memberikan yang terbaik bagi warga desa Banjardowo, semoga Alloh SWT selalu memberikan yang terbaik kepada kami, untuk itu doa dan dukungan yang kami harapkan kepada masyarakat desa Banjardowo terang Calon Kepala Desa Banjardowo Suradji ( Aan )

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *