Pemerintah Kota Madiun Laksanakan Vaksinasi Covid-19 Tahap Pertama

Rabu, 27 Januari 2021

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

MADIUN I detikkasus.com – Wali Kota Madiun H. Maidi menerima suntikan pertama vaksin Covid-19 di RSUD Sogaten Kota Madiun. Orang nomor satu di jajaran Pemkot Madiun tersebut terlihat antusias saat pelaksanaan vaksinasi, (Rabu, 27/012021).

“Sejak vaksin datang saya sudah senang, pas disuntik pun tidak apa-apa. Aman pokoknya dan tidak ada reaksi apa-apa. Sebelum divaksin sudah senang imun kita naik dan setelah divaksin tambah naiklah imun kita ,” tutur Maidi kepada media pers.

Pada gelombang pertama ini, pelaksanaan vaksinasi di Kota Madiun akan diberikan kepada 17 orang dengan rincian, Wali Kota Madiun, Wakil Wali Kota Madiun, Kajari, Dandim, Kapolres, Wakil Ketua DPRD, Ketua TP PKK Ketua Forum Kota Madiun sehat, Tokoh Agama, dan 7 perwakilan organisasi profesi kesehatan yang bertempat di ruang pertemuan lantai 3 RSUD Kota Madiun.

Baca Juga:  Dankodiklatal Didampingi Danpuslatpurmar 5 Baluran Tinjau Dopper

Prosedur pemberian vaksin, para penerima vaksin terlebih dahulu dilakukan verifikasi data di meja pertama, pada tahap berikutnya di meja kedua dilakukan screening kesehatan, termasuk identifikasi penyakit penyerta. Screening dimaksudkan untuk melihat kondisi Kesehatan calon penerima vaksin, dan melihat apakah penerima vaksin sudah memenuhi persyaratan pemberian vaksin. Sementara itu, screening kesehatan tersebut meliputi tensi, GDA dan Rapid Antigen. Tahap selanjutnya di meja yang ketiga petugas akan memberikan vaksinasi secara intra maskular pada lengan kiri sesuai prinsip penyuntikan aman. Pada tahap berikutnya di meja ke empat petugas akan mencatat hasil pelayanan vaksinasi, memasukkan nama vaksin dan nomor batch vaksin yang sudah diberikan kepada sasaran pada aplikasi PCare. Prosedure terakhir dilakukan observasi selama 30 menit untuk memonitor kemungkinan Kejadian Ikutan Pasca Imunisasi (KIPI).

Baca Juga:  Bhabinkamtibmas Melaksanakan Pengamanan Dan Pengaturan Untuk Jaga Kamtibmas

Setelah itu, petugas akan memberikan penyuluhan tentang 3M dan vaksinasi Covid-19 serta pemberian kartu vaksinasi elektronik kepada peserta.

Baca Juga:  Penjagaan Ketat PPI(Pendaratan Penangkaran Ikan) Personil Polsek Sawan Cegah Lolosnya Barang Berbahaya

Sementara itu tujuan vaksinasi Covid-19 adalah membentuk kekebalan kelompok, menurunkan kesakitan dan kematian akibat virus Covid-19, Melindungi dan memperkuat sistem kesehatan secara menyeluruh, serta menjaga produktifitas dan meminimalkan dampak sosial dan ekonomi.

“Saya menghimbau kepada masyarakat Kota Madiun, jangan takut di vaksin, mari kita dukung program pemerintah demi kesehatan bersama. Saya juga tegaskan, vaksin Covid-19 gratis, halal, dan aman,” tuturnya.(*)

Berita Terkait

Ketua DPC PJI Bojonegoro : Kawal Terus Kasus Pembacokan Wartawan di Wilayah Hukum Polres Tuban
Eho Baluta Nias Selatan Dikunjungi Pasangan FAOITA No. Urut 4
Paslon FAOITA NO. 4 kukuhkan Kordes Dan Kartini FAOITA Se-Kecamatan Hibala Kabupaten Nias Selatan
Pelaksanaan Bimtek, Terus Bergulir Menjelang Akhir Tahun, Dan Terus Kerap Menguras Dana Desa.
Telan Korban Kecelakaan, Ormas LAKI, Minta Kantor Dinas PUPR Aceh Timur, Segera Perbaiki Badan Jalan Yang Telah Rusak 
SAPA : Tekankan Bahwa Syariat Islam Aceh, Sering Kali Hanya Menjadi Janji Tong Kosong Nyaring Bunyinya.
80 Persen Pelanggar Syariat Islam Di Banda Aceh Mahasiswa Asal Luar Kota.
SDM Polda Aceh, Melaksanakan Pelatihan Peningkatan Kemampuan Konselor Psikologi

Berita Terkait

Sabtu, 16 November 2024 - 16:11 WIB

Ketua DPC PJI Bojonegoro : Kawal Terus Kasus Pembacokan Wartawan di Wilayah Hukum Polres Tuban

Sabtu, 16 November 2024 - 10:55 WIB

Eho Baluta Nias Selatan Dikunjungi Pasangan FAOITA No. Urut 4

Jumat, 15 November 2024 - 21:28 WIB

Pelaksanaan Bimtek, Terus Bergulir Menjelang Akhir Tahun, Dan Terus Kerap Menguras Dana Desa.

Jumat, 15 November 2024 - 21:27 WIB

Telan Korban Kecelakaan, Ormas LAKI, Minta Kantor Dinas PUPR Aceh Timur, Segera Perbaiki Badan Jalan Yang Telah Rusak 

Jumat, 15 November 2024 - 21:27 WIB

SAPA : Tekankan Bahwa Syariat Islam Aceh, Sering Kali Hanya Menjadi Janji Tong Kosong Nyaring Bunyinya.

Berita Terbaru

Peristiwa

Kodam IV/Diponegoro Menyiapkan Skema Jaga Stabilitas Pilkada

Sabtu, 16 Nov 2024 - 14:12 WIB

Uncategorized

Eho Baluta Nias Selatan Dikunjungi Pasangan FAOITA No. Urut 4

Sabtu, 16 Nov 2024 - 10:55 WIB