Detikkasus.com | Provinsi Bengkulu Kabupaten Kaur l Sabtu 02 juni 2018,Pukul 19.00 s/d 19.30 wib bertempat di Gedung Suluk Desa Padang Panjang Kecamatan Semidang Gumay Kabupaten Kaur telah di laksanakan kegiatan pembukaan suluk gelombang kedua
Dengan jumlah yang hadir sekitar kurang lebih 100 orang,termasuk pengurus suluk
Mereka yang hadir pada kesempatan ini antara lain,Ketua Suluk Parman,Kepala Desa Padang Panjang Arlan,pengurus Suluk dan Jamaah suluk
Ketua Suluk Tareqat Nagsabandiyah menyampaikan yang intinya,terima kasih atas kedatangan Jama’ah dari berbagai daerah dan Semoga dengan kegiatan ini akan menambah amal ibadah jama’ah kita akan melaksanakan suluk selama kurang lebih 10 hari.
Anggota suluk gelombang kedua pada tahun 2018 berjumlah 67 orang,dengan rincian, perempuan 25 orang,laki-laki 43 orang,jamaah suluk gelombang kedua masing” berasal dari Provinsi Bengkulu,Lampung,Palembang,dan Kabupaten Kaur sendiri.
Pelaksanaan suluk gelombang kedua ini di mulai tanggal 02 juni s/d 12 juni 2018.(Rza)