Pembangunan Masjid Nurul Mu’Minin Parit Keladi Dimulai

KUBU RAYA I Detikkasus.com -, Gubernur Kalimantan Barat H. Sutarmidji, SH., M. Hum., melakukan Peletakan Batu Pertama Pembangunan Masjid Nurul Mu’minin di Parit Keladi 2 Sungai Kakap Kabupaten Kubu Raya, Minggu (20/8/2023).

Dalam sambutannya Gubernur Sutarmidji menyampaikan ucapan terima kasih kepada seluruh pengurus Masjid Nurul Mu’minin serta semua pihak yang terlibat.

“Masjid merupakan rumah ibadah yang sangat penting sebagai wujud hubungan umat kepada Allah subhanahu wata’ala dan hubungan sesama jamaah kala melaksanakan sholat berjamaah”, ungkap Sutarmidji.

Selanjutnya, pria kelahiran Pontianak ini mengajak agar seluruh masyarakat sekitar untuk ikut menyukseskan pembangunan masjid Nurul Mu’minin baik dalam bentuk materil, pikiran maupun tenaga.

Baca Juga:  Begini Cara Babinsa 05 Kembangbahu Ciptakan Kebersamaan Masyarakat

“Pembangunan Masjid terus dimulai, progres dapat dilihat oleh masyarakat dan insyaAllah saya optimis pasti selesai,” harapnya.

Tak hanya sebagai tempat ibadah, nantinya Masjid ini akan dijadikan sebagai pusat pembinaan keagamaan. Oleh karena itu, selain memberikankan bantuan, dirinya juga mengajak seluruh masyarakat nantinya untuk memakmurkan masjid tersebut.

“Masjid ini nanti akan menjadi tempat pembinaan keagamaan, seperti latihan tilawah dan menghafal Al Qur’an untuk generasi kita dan termasuk digunakan oleh masyarakat Parit Keladi 2 Sungai Kakap. Semoga bermanfaat dan menjadi barometer dalam pembinaan umat,” tambahnya.

Baca Juga:  Rekonstruksi Pembunuhan Kajhu, Tersangka Di Perankan Oleh Polwan

Selain itu, pria yang karib disapa Bang Midji ini juga menjelaskan bahwa Pemprov Kalbar akan melahirkan 5.000 Hafizh 30 juz. Menurutnya Hafizh Quran bukan hanya sekedar hafalan tapi makna dari setiap hafalan tersebut haruslah dipahami dan diamalkan.

“Sekarang Provinsi sudah mau melahirkan 5.000 Hafizh 30 Juz, yang diwisuda Alhamdulillah sudah 1520 hafizh 30 juz, 2.000 sudah hafal tapi belum dinyatakan lulus tes, bahkan ada yang sudah 7 kali tes belum dinyatakan lulus. Alhamdulillah yang sedang menghafal sekarang 7.200 orang,” imbuhnya.

Baca Juga:  DPD Ormas Tampil Pringsewu Gelar Bukber Bersama Anak Yatim 

Gubernur Sutarmidji juga menerangkan terkait rencana pembangunan Rumah hafizh di daerah Parit Kraka Sungai Kakap.

“Di Parit kraka akan dibangun rumah Tahfiz, saya sudah wakafkan tanah 1,1 Hektar. Semoga niat mulia ini Allah subhanahu wata’ala mudahkan,” ujarnya.

(Hadysa Prana)

Sumber : Adpim Prov Kalbar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *