Polda bali – Polres Buleleng, detikkasus.com -Bhabinkamtibmas Desa Busungbiu Polsek Busungbiu Jajaran dari Polres Buleleng melaksanakan kegiatan sambang untuk memantau Pembagian Beras untuk KK Miskin di Desa binaan.
Pada hari Kamis ( 7/9/2017 )
Bertempat di Kantor Perbekel Desa Titab Kecamatan Busungbiu Kabupaten Buleleng. Pada pkl 08.30 wita, tengah berlangsung pembagian beras untuk KK miskin (raskin).
Sebanyak 630 karung yang masing-masing berisi 15 kg beras akan dibagikan kepada warga yang terdata sebagai keluarga miskin, dan Bhabinkamtibmas Aiptu Made Sariasa hadir untuk memantau jalannya kegiatan.
Pada kesempatan tersebut Bhabinkamtibmas menyampaikan himbauan kepada warga yang hendak mengambil jatah beras, agar tertib dalam proses pengambilannya sehingga petugas yang membagikan beras tidak kesulitan, dan prosesnya bisa berjalan dengan lancar.
Saat dikonfirmasi ditempat terpisah Kapolsek Busungbiu AKP I Nengah Muliadi.S.H.mengatakan “Dengan kehadiran personil Bhabinkamtibmas ditengah-tengah kegiatan pembagian raskin kepada warga, diharapkan bisa memberikan rasa aman kepada masyarakat serta membantu pelaksanaan kegiatan agar bisa berjalan dengan tertib, lancar dan kondusif”, ungkapnya Kapolsek.(Priya).