Detikkasus.com | Sekadau – Kalbar. Pekan Gawai Dayak ke IX di Kabipaten Sekadau dibuka Bupati Sekadau Rupinus. SH. M. Sii bertempat di Betang Youth Centre jln Panglima Naga komoleks Pasar Baru pada 16/7.
Ketua panitia Gawai Dayak Sekadau 2018 Gunawan dalam sambutannya mengatakan, pelaksanaan gawai diikuti seluruh kecamatan, akan berlangsung hingga 21/7/2018.
Dalam pelaksanaan 2018 Gawai memperlombakan berbagai lomba tradisional seperti, lomba Pangki Gasing, Lomba Tengkuyung betanak lomba sastra lisan, lomba mengayam tikar, lomba melukis perisai, lomba fasgion anak-anak, lomba menumvuk padi dan menampi, lomba tari kreasi, lomba menyumpit, dan lomba bujang dara.
Pada kesempatan ini Gunawan berharap agat seluruh peserta gawai bersama-sama menjaga ketertiban, diakhir sambutannya dikatakan, agar seluruh masyarakat Sekadau dan masyarakat diluar Sekadau agar sama-sama menyukseskan pagelaran budaya yang telaha berlangsung secara turun-temurun, pungkasnya.
Sementara ketua DAD Sekadau Wilbertus Willy pada kesempatan ini mengatakan’pagelaran Buday Gawai Dayak merupakan ajang silahturahmi bagi seluruh masyarakat tak memandang suku apa, agama, ujarnya.
Dikatakan lebih lanjut, sektor ekonomi dapat bergerak terutama bidang perdagangan karena pedagang selama pelaksanaan gawai akan merasakan sendiri dampak melimpahnya pembeli saat gawai, ujarnya. Pada kesempatan ini ketua DAD juga menuturkan pelaksanaan Gawai di tanah Borneo mencakup hingga wilayah Serawak dan Kuching Malaysia, pungkasnya.
Bupati Sekadau dalam. sambutannya mengatakan”pelaksanaan gawai di tingkat kabupaten merupakan gawai penutup dari seluruh rangkaian gawai di kecamatan dan desa, “inilah gawai penutup”dan sesudah ini masyarakat akan kembali bertani, berkebun,dan dalam pelaksanaan Bupati berpesan agar menjaga keamanan dan ketertiban secara bersama-sama, pungkasnya.
Dalam pembukaan Gawai tampak hadir Wakil bupati Sekadau AloysiusSH. M. Si, ketua TP PKK kabupatem Sekadau Ny. Kristina Rupinus S. Pd. M. Si, ketua GOW Sekadau Ny. Vixtina Heri Supriyanti Aloysius,Sekda Sekadau Drs. Zakaria Umar M. Si. Ny. Jamilah Zakaria Umar, Ketua DPRD Sekadau Albertus Pinus, Wakil ketua DPRD Jefray Raja Tugam SE, forkopimda Sekadau, tokoh masyarakat Sekadau Simon Petrus,tokoh agama dan undangan lainnya. /jp/dk