Pawai Karnaval Kec Purwoharjo Sangat Meriah, Di Ikuti 5000 Peserta – Detik Kasus Jawa – Bali.

Indonesia – Propinsi Jatim – Kabupaten Banyuwangi, Detikkasus.com – Minggu, 27/08/2017, Kemeriahan HUT RI kemerdekaan rupanya masih begitu mengelora di hati masyarakat indonesia,usia kemerdekaan di 72 tahun ini begitu luar biasa diapresiasi oleh semua kalangan masyarakat.

Rasa nasionalisme dan cinta terhadap bangsa di wujudkan oleh pemerintah kecamatan purwoharjo dengan menggelar pawai budaya atau yang sering disebut(karnaval) terlebih lomba karnaval yang di gelar oleh pemerintah kecamatan ini adalah tingkat umum.

Tentu saja hal ini disambut baik oleh seluruh lapisan warga masyarakat kecamatan purwoharjo baik pemuda-pemudi bahkan para orang tua sangat antusias dengan gelaran lomba karnaval tahun ini.

Baca Juga:  Bhabin Sambangi Warga Binaanya. Sampaikan Pesan Kamtibmas

Tepatnya minggu(27/8) lomba karnaval tingkat umum ini di gelar dengan mengambil rute di mulai dari desa karetan dan di akhiri finish di lapangan purwoharjo di ikuti oleh jumlah peserta sekitar 5 ribu orang ini dihelat begitu meriah, belum lagi di tambah sorak sorak para penonton yang terkadang melihat peserta menimbulkan gelak tawa menjadikan suasana tambah luar biasa hebohnya.

Baca Juga:  Pengawasan Kanit Provos Memantau Pelaksanaan Giat Pengamanan Jalur dan Pengaturan Lalulintas

Deni (25) warga desa bulurejo ini selaku peserta lomba sangat semangat mengikuti lomba karnaval di tahun ini dengan mengambil tema budaya tani yang di simbolkan dengan membawa replika sebuah kerbau berbadan besar yang digotong beramai-ramai membuat kesenangan tersendiri bagi kelompoknya.

“kami pemuda dan pemudi bulurejo sangat gembira dengan adanya festival karnaval umum kali ini, kami warga bulurejo mengambil tema budaya tani karena ini merupakan simbol bangsa indonesia sebagai negara agraris”,ujar deni dengan semangat.

Baca Juga:  Siswa Siswi Dan ibu Guru TK Darma Wanita menhadiri SATGAS TMMD Di Desa Penatar Sewu.

Bukan hanya peserta saja yang merasakan gemerlapnya kemeriahan para penonton pun juga merasakan hal yang sama, seperti yang diungkapkan oleh candra ia begitu bahagia melihat pawai budaya kali ini selain untuk menggalakan dan menumbukan rasa persatuan bangsa moment karnaval juga bisa untuk sarana berhibur.

“saya bangga dengan pawai budaya seperti ini,karena hal ini untuk menumbukan rasa persatuan dan persaudaraan antar warga selain itu juga sebagai sarana berhibur”,ungkap candra dengan sumringah. (TEAM). TEDDY.SH. PERWAKILAN JAWA-BALI.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *