Patroli Pesisir Antisipasi Penyelundupan Polsek Gerokgak di Kawasan Pantai Desa Patas

Polda Bali – Polres Buleleng , detikkasus.com – Untuk mencegah tindak kejahatan melalui pesisir pantai Polsek Gerokgak mengantisipasi terjadinya penyelundupan dengan melaksanakan kegiatan Patroli Pesisir dengan sasaran pelabuhan tradisional/rakyat.

Kegiatan Patroli Pesisir pantai dilaksanakan dipimpin langsung oleh Perwira Pengawas Iptu Putu Widnyana dengan kuat personil 4 orang dari personil gabungan piket fungsi Polsek Gerokgak dengan sasaran pesisir pantai desa patas, Minggu, 26 Nopember 2017, pkl.11.00 wita.

Baca Juga:  Memperingati HUT RI Ke 72 SDN. 2 Lemahbang Dewo Kecamatan Rogojampi Mengadakan Karnaval.

Dalam kegiatan patroli dipesisir pantai Patas tersebut pawas berdialog dengan pemancing agar selalu waspada mengingat cuaca yang kurang baik dihimbau pula untuk selalu menjaga situasi tetap aman dan kondusif.

Baca Juga:  TNI, Polri, LSM Dan Wartawan Siap Dukung Pengawalan Tanaman APBN Refocousing Kedelai Tahun 2017

Sesuai perintah Kapolsek Gerokgak Kompol Ketut Relo Kusada bahwa patroli pesisir pantai dilaksanakan dengan tujuan untuk atensi terhadap orang-orang yang berniat melakukan tindak kejahatan melalui pesisir pantai ataupun penyebaran faham radikal/teroris, intoleransi oleh sebab itu diharapkan Perwira Pengawas dan anggota jaga agar lebih mengintensipkan pelaksanaan kegiatan patroli daerah pesisir pantai .” Imbuh Kapolsek Melaya Kompol I Ketut Relo Kusada.

Baca Juga:  Kunjungi Warga Binaan Untuk Sampaikan Imbauan Kamtibmas

Dalam pelaksanaan kegiatan patroli pesisir tidak ditemukan orang-orang yang mencurigakan.berjalan dengan tertib dan aman (Ryu)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *