Pantau Stok BBM dan Kamtibmas Aman, Polsek Widang Patroli Sasaran SPBU

Widang l Detikkasus.com – Kepala Kepolisian Sektor Widang AKP Rukimin, S.H.M.H., memerintahkan jajarannya untuk memantau persediaan stok BBM, khususnya di Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum (SPBU) yang ada di Wilayah Kecamatan Widang, Selasa (5/4/2022).

“Kegiatan ini selain untuk melakukan pengecekan persediaan pasokan BBM, juga memantau perkembangan situasi Kamtibmas di SPBU.

Baca Juga:  Polres Kapuas Hulu Berikan Himbauan tentang Karhutla

Dalam kegiatan tersebut personil Polsek Widang menghimbau terhadap Petugas pengisian BBM agar bekerja sesuai dengan aturan berlaku pada saat melakukan pengisian kepada konsumen dan mengingatkan agar tidak melayani konsumen yang membeli dengan menggunakan tangki modifikasi.

Baca Juga:  Kapolres Bojonegoro Imbau Masyarakat Tidak Panik Terhadap Kenaikan BBM Bersubsidi

“Kegiatan ini merupakan tugas pokok Polri termasuk patroli dengan sasaran SPBU guna mencegah Gangguan Kamtibmas dan meminimalisir terjadinya tindak kejahatan lainnya, utamanya dilingkup SPBU, ” ujar Kapolsek.

Kepolisian berupaya menciptakan rasa aman dan nyaman kepada warga masyarakat. Setiap tindakan yang dapat menimbulkan dampak keresahan, tentunya kita antisipasi supaya hal demikian tidak terjadi, ” imbuh Kapolsek.

Baca Juga:  Memberikan Kenyamanan Warga di Bulan Puasa, Polsek Sintang Kota Melaksanakan KRYD dan Himbauan

Sampai saat ini untuk Stok BBM di SPBU yang ada di Wilayah Kecamatan Widang terbilang cukup dan tidak terjadi antrian dari konsumen, ” pungkas Kapolsek. (Imam)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *