Pantau Kawasan Kos – Kosan, Cegah Tindak Kriminalitas

Polda Bali – Polres Buleleng, detikkasus.com – Bertempat di sekitar kawasan kos – kosan yang berada di Kelurahan Banjar Tegal, Singaraja, unit Opsnal Reskrim Polsek Singaraja jajaran dari Polres Buleleng, Kamis (23/11/2017), pukul 23.30 Wita, melaksanakan pengawasan sekaligus pengamanan secara tertutup (Kring Serse) Untuk memberikan rasa aman dan nyaman terhadap Masyarakat yang tinggal di sekitar kawasan tersebut.

Baca Juga:  Dengan Patroli Dialogis Upaya Polsek Seririt Amankan Tempat Hiburan Rakyat

Adapun tujuan dilaksanakannya kegiatan Kring Serse malam ini adalah untuk mengantisipasi munculnya tindak pidana kriminalitas seperti curat, curas, curanmor serta tindak pidana lainnya. Namun selain  itu juga untuk memantau atau memberikan keamanan dan kenyamanan bagi Masyarakat yang masih beraktifitas ataupun yang sedang beristirahat, sehingga dapat menciptakan situasi wilayah hukum Polsek Singaraja tetap dalam keadaan aman.

Baca Juga:  Polres Buleleng Gencarkan Gerakan Kebersihan Pantai Nasional

Kapolsek Singaraja Kompol A.A. Wiranata Kusuma, S.H.,M.M., saat dihubungi  menyampaikan bahwa “Dengan Kring Serse yang rutin kami lakukan setiap malam maupun dini hari dapat untuk memberikan kenyamanan bagi Masyarakat yang sedang beristirahat, dan sekaligus mencegah terjadinya aksi tindak kriminalitas dari pelaku kejahatan

Baca Juga:  Polsek Sukasada Amankan Kunjungan Wisatawan di Objek Wisata Selfi Wanagiri

di lingkungan disekitar kawasan perumahan maupun kos – kosan yang ada di wilayah hukum Polsek Singaraja”, ucap Kapolsek. (Tam)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *