Polda Bali – Polres Buleleng , detikkaaua.com – Pada hari ini Jumat 17 Nopember 2017 pukul 10.00 wita, Panit I Intelkam Ipda Gede Nyeneng, SH mewakili Kapolsek Gerokgak jajaran dari Polres Buleleng menhadiri rapat Pembentukan Kampung Siaga Bencana bertepat diruangan Kadis Sosial Kab. Buleleng.
Hadir dalam rapat tersebut adalah Kadis Sosial Prov Bali diwakili Bpk Gst Ngr, Kadis sosial Kab. Buleleng, Camat Gerokgak,Danramil Gerokgak,Kapolsek Gerokgak diwakili Panit 1 Intelkam, KPBD Buleleng, Basarnas,Kepala PMI Kab.Buleleng, perbekel Penyabangan.
Pada kesempatan tersebut Kadis sosial Kab. Buleleng mengatakan dibentuknya Kampung Siaga Bencana ini bertujuan utk memberikan bantuan kemanusiaan kepada masyarakat yang terkena bencana alam karena dalam bulan ini musim penghujan diperkirakan banyak terjadi bencana alam, untuk itu diharapkan peran serta lintas sektoral untuk bersama sama dapat membantu warga masyarakat yg terkena bencana.
Panit I Intelkan Ipda Gede Nyeneng, SH yang mewakili Kapolsek Gerokgak Kompol I Ketut Relo Kusada mengatakan” sangat mendukung rencana pembentukan Kampung Siaga Bencana (KSB) karena giografis wilayah hukum Polsek Gerokgak dibawah pegunungan terbentang dari timur sampai barat sehingga bila terjadi hujan rentan timbul bencana alam banjir atau longsor. Dengan terbentuknya KSB ini akan lebih cepat warga masyarakat mendapatkan pertolongan. Polri selalu siap untuk memberikan bantuan pertolongan pertama di tengah tengah masyarakat supaya masyarakat tetap merasa nyaman dan terlindungi sekalipun timbul bencana alam karena memang tugas pokok POLRI sebagai pelindung, pengayom dan pelayan masyarakat selain itu juga mengemban fungsi sebagsi penegak hukum.” Panit I Intelkam.(Ryu)