Pangdam V Brawijaya Buka Peluncuran RUTILAHU, Kodim 0812 Ikuti Secara Vidcon

Selasa, 24 Mei 2022

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Detikkasus.com | Lamongan,- Pangdam V/Brawijaya Mayjen TNI Nurchahyanto, M.Sc pimpin secara langsung Launching pembukaan Rehab Rumah Tidak Layak Huni (RUTILAHU) melalui video conference (vidcon) yang terpusat di Probolinggo bersama para Dandim jajaran dan Forkopimda se Jawa Timur. Selasa (24/05/2022).

Seperti halnya yang di laksanakan di wilayah Kodim 0812 Lamongan yang juga di hadiri secara langsung oleh Danrem 082/CPYJ Kolonel Inf Unang Sudargo,SH., MM dan Waaster Kasdam V Brawijaya Letkol Inf Laode Nurdin M dengan didampingi Dandim 0812 Lamongan Letkol Kav Endi Siswanto Yusuf beserta Forkopimda Lamongan di rumah salah satu penerima Program Rehab Rumah Tidak Layak Huni milik Paini (63) di Trisnomulyo RT.03 RW. 06 Kelurahan Sidoharjo Kec./Kab. Lamongan.

Baca Juga:  Babinsa Klompangan Posramil 0824/29 Ajung Pendampingan Pertanian Bersama PPL Dengan Kegiatan Pemasangan Pagupon Tyto Alba

Mayjen TNI Nurchahyanto, M.Sc. menyampaikan, ini merupakan program yang dicanangkan Kodam V/Brawijaya bersama Pemerintah Provinsi Jawa Timur dalam mewujudukan tempat hunian yang representatif dan sehat. Terutama bagi masyarakat yang berada dibawah garis kemiskinan.

“Tahun ini, ada sekitar 1.952 unit rumah yang dialokasikan dalam program Rutilahu dan sebanyak 210 unit jambanisasi keluarga”, ujarnya.

Pangdam juga mengucapkan terimakasih kepada para Dandim bersama Forkopimda yang terus bersinergi dalam membatu masyarakat yang mengalami kesusahan.

Baca Juga:  Puslatpurmar 7 Lampon Beri Kejutan Polsek Pesanggrahan-Banyuwangi

Menurut Pangdam, program ini sengaja diperuntukkan bagi warga yang membutuhkan, terutama dalam mewujudkan tempat hunian yang layak dan memenuhi taraf hidup sehat.

“Sehingga keberhasilan program ini bisa dirasakan langsung oleh masyarakat”, lanjutnya.

Disamping itu, Pangdam juga menekankan agar pembangunan Rutilahu maupun jambanisasi dikerjakan semaksimal mungkin, dan melibatkan warga setempat. Sebab partisipasi masyarakat dalam pembangunan tersebut sebagai wujud nyata kedekatan TNI dengan masyarakat.

“Ini adalah kegiatan bhakti sosial. Saya ingin ada partisipasi masyarakat. Diatur sama-sama membangun rumah atau jamban milik tetangganya. Mari tunjukkan kalau kalian dekat dengan masyarakat,” seru Mayjen TNI Nurcahayanto. M.Sc.

Baca Juga:  Satgas TMMD Kodim 0716 Demak Sambangi Rumah Warga

Ia berharap, program yang sudah dicanangkan Kodam V/Brawijaya bersama Pemprov Jatim tersebut tepat sasaran dan bermanfaat bagi masyarakat.

Sementara itu, Dandim 0812 Lamongan Letkol Kav Endi Siswanto Yusuf disela kegiatan Launching pembukaan RUTILAHU mengungkapkan, dalam program ini Kodim 0812 Lamongan mendapatkan alokasi Rehab Rumah Tidak Layak huni sejumlah 178 rumah yang tersebar di wilayah jajaran Kodim 0812 Lamongan.

“Semoga dengan adanya program ini masyarakat dapat merasakan manfaat RUTILAHU ini,” ungkap Dandim. (Red/Pendim0812)

Berita Terkait

Pelaksanaan Pembinaan Media Teritorial di Tingkat Kodim, Tim dari Pusterad Kunker ke Kodim 0419/Tanjab Barat
Kadispora dan Kadishub Didampingi Dandim 0808, Melepas Kontingen Karate Piala Panglima TNI dari Blitar
Percepat Penurunan Stunting oleh Pos Koramil Kepanjenkidul bersama LIBAS Kota Blitar
Memperingati HUT TNI ke-79 Kodim 0149 Tanjab Barat mengadakan Khitanan Massal dan Pengobatan Gratis
Danlanal Cirebon ikuti Sidang Pantukhir Daerah Panda Lantamal III Jakarta Penerimaan CABA dan CATA PK Gel 2 Tahun 2024
Wujud Peduli TNI AD kepada Rakyat, Kodim 0614/Kota Cirebon gelar Bakti Mandiri Masyarakat
Sambut HUT TNI AL ke-79, Lanal Cirebon laksanakan Upacara Ziarah Ke TMP Samudera Jalaksana Kuningan
Tingkatkan Motivasi Prajurit, Motivator Nasional Dr. Aqua Dwipayana Sampaikan Sharing Komunikasi di Lanal Cirebon

Berita Terkait

Jumat, 1 November 2024 - 18:38 WIB

Pelaksanaan Pembinaan Media Teritorial di Tingkat Kodim, Tim dari Pusterad Kunker ke Kodim 0419/Tanjab Barat

Rabu, 16 Oktober 2024 - 20:16 WIB

Kadispora dan Kadishub Didampingi Dandim 0808, Melepas Kontingen Karate Piala Panglima TNI dari Blitar

Selasa, 15 Oktober 2024 - 18:59 WIB

Percepat Penurunan Stunting oleh Pos Koramil Kepanjenkidul bersama LIBAS Kota Blitar

Minggu, 22 September 2024 - 18:57 WIB

Memperingati HUT TNI ke-79 Kodim 0149 Tanjab Barat mengadakan Khitanan Massal dan Pengobatan Gratis

Senin, 9 September 2024 - 19:03 WIB

Danlanal Cirebon ikuti Sidang Pantukhir Daerah Panda Lantamal III Jakarta Penerimaan CABA dan CATA PK Gel 2 Tahun 2024

Berita Terbaru