PONOROGO I detikkasus.com – Untuk mempererat hubungan dengan masyarakat, pendukung dan simpatisannya, Cabup Ipong yang di damping sang istrinya yang juga sebagai Anggota Komi V DPR RI menyapa Warga Desa Crabak. Dalam kesempatan kali ini, Cabup Ipong menikmati suasana santai dengan Ngopi Bareng di Warung Mbah Jedot, Dukuh Manyur, Desa Crabak, Kamis (22/10/2020).
Menurut Ipong, Warung Kopi menjadi salah satu usaha kuliner Masyarakat Ponorogo yang tak pernah ada matinya. Seolah telah menjadi tradisi, tidak hanya menawarkan rasa tetapi bisa menyatukan perbedaan serta bisa mencairkan suasana sepi bisa menjadi ceria. “Usaha Warung Kopi ini harus terus kita dorong sebagai salah satu diantara penggerak roda perekonomian di Desa dan juga supaya menjadi ajang silaturrahmi warga sekitar,” terangnya.
Menurut Cabup Ipong, Warung kopi bagaikan dari magnet yang selalu memberikan daya tarik bagi para pelanggannya. Makanya tak salah, jika Cabup Ipong ini memilih Warung Kopi sebagai saranya untuk bisa dekat dengan masyarakat dan menyampaikan program-programnya.
Dalam kesempatan itu, antusiasme tinggi ditunjukkan warga Desa Crabak dan Sekitarnya. Mereka beramai-ramai menyambut kedatangan Cabup Ipong. Bahkan tak sedikit mereka menyatakan dukungan untuk kemenangan Ipong Kembali di 9 Desember mendatang.
Patung Monumen Dewi Songgolangit Desa Crabak menjadi Saksi Bisu Warga Disana mengabadikan momen bersama Cabup Ipong dengan mengacungkan yel –yel, Panggah Ipong, Bupatine Panggah Ipong Coblos nomor 2 Ipong – Bambang.“Kami sangat senang dengan kedatangannya Cabup Ipong di Desa kami, semoga pak Ipong bisa memenangkan di pilkada ponorogo mendatang. Kalau saya sendiri tetap pak Ipong, “Tegas salah satu warga yang tidak mau di sebut namanya. (Fadhil/Anang Sastro).