Musnahkan Ratusan Kilogram Narkotika, Polri: Lebih dari 1 Juta Jiwa Terselamatkan

Jakarta l Detikkasus.com – Bareskrim Polri memusnahkan narkotika yang terdiri dari 238 kilogram sabu dan 121 kilogram ganja bertempat di Rumah Sakit Pusat Angkatan Darat (RSPAD) Gatot Soebroto, Jakarat Pusat, Jumat (20/5). Ratusan kilogram narkotika tersebut disita dari pengungkapan empat kasus di Aceh hingga Riau. Dalam pengungkapan operasi gabungan tersebut, polisi mengamankan 13 tersangka.

Baca Juga:  Polres Cirebon Kota, Sikat 6 Pelaku Tawuran

Adanya pengungkapan itu telah berhasil menyelamatkan jutaan jiwa dari bahaya narkotika. Diasumsikan 952 ribu orang terselamatkan dari dimusnakannya 238 ribu gram sabu. Hal ini diasumsikan dari 1 gram sabu yang dikonsumsi 4 orang per harinya. Sementara dari 121 ribu gram ganja yang disita diyakini menyelamatkan 121 ribu orang. “Total jiwa yang dapat diselamatkan sekitar 1.073.000 orang,” Dirtipidnarkoba Bareskrim Polri Brigjen Pol. Krisno H Siregar, S.I.K., M.H. (Redaksi)

Baca Juga:  Spesialis Pembobol Sekolah dan Kantor Pemerintahan Ditangkap Polisi

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *