Muscab V PAN, DPW Minta PAN Bojonegoro Bangkit

Detikkasus.com | Bojonegoro – Pasca Musda DPD PAN Bojonegoro beberapa waktu lalu, hari ini segera ditindaklanjuti dengan pelaksanaan Musyawarah Cabang (Muscab) V Se-Kabupaten Bojonegoro, bertempat di MCM Hotel dan Resto, Senin (15/3/2021)

Dibuka dan dikawal secara virtual oleh DPW PAN Jatim kegiatan Virtual dilakukan untuk 6 Kota/Kabupaten diantaranya Tuban, Bojonegoro, Ngawi, Kota Kediri, Kabupaten Kediri dan Kota Blitar.

Baca Juga:  Akui Belum Tersentuh Bantuan, Janda Miskin di Bojonegoro Ini Rumahnya dibedah NUĀ 

Ketua DPW PAN Jatim A. Riski Sadig meminta kepada Lasuri sebagai Ketua DPD PAN bahwa PAN Bojonegoro harus bangkit untuk meraih sedikitnya 7 kursi DPRD Kabupaten pada Pemilu 2024 dan bersiap menjadikan Bojonegoro sebagai bagian basis PAN Jatim

Memilih dan menentukan Kepengurusan DPC PAN Se-Bojonegoro periode 2020 -2025 adalah agenda utama dalam Muscab V PAN Bojonegoro ini. Nampak dari pantauan media ini, Ketua DPW PAN Jatim membacakan nama-nama yang sudah diusulkan melalui DPD PAN Bojonegoro.

Baca Juga:  Tatap Muka Guna Menumbuhkan Partisipasi Madyarakat Terhadap Kamtibmas di Desanya

“Kita berharap pengajuan Berita Acara Pembentukan Kepengurusan melalui Formatur agar segera disampaikan kepada DPW untuk diteruskan kepada DPP untuk penyusunan SK,” harap Ketua DPW PAN Jatim.

Lasuri, SH sebagai Ketua DPD Bojonegoro menjawab permintaan DPW dengan kesiapan melakukan konsolidasi pengisian kader hingga tingkat Tempat Pemungutan Suara (TPS).

Baca Juga:  Stok Menipis, Polres Bojonegoro Baksos Donor Darah

“Semoga kita bisa menambah kursi 100 persen,” ungkapnya yang disampaikan virtual kepada Ketua DPD PAN Jatim dan seluruh DPC PAN Se-Bojonegoro.

Muscab V PAN Se-Kabupaten Bojonegoro dilakukan dengan tetap memenuhi protokol kesehatan pencegahan penyebaran Covid-19.(red*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *