Indonesia – Propinsi Jatim – Kabupaten Banyuwangi, Detikkasus.com – Selasa, 26/09/2017. Sebuah mobil Avanza tahun 2017 yang berisi rombongan Pansus DPRD Banyuwangi yang sedang dalam perjalanan menuju Surabaya, Selasa dinihari (26/9/17) sekitar pukul 01.15 WIB mengalami kecelakaan lalulintas.
Mobil Avanza warna putih itu ditumpangi empat wakil rakyat terdiri dari ketua DPRD Banyuwangi Made Cahyana Negara, Salimi, Heksa Sudharmaji (ketiganya dari PDI Perjyangan) dan H. Noval Badri politikus yang sekaligus ketua Partai Gerindra Banyuwangi.
Selain itu juga ada MM, seorang sopir pribadi dari
para anggota DPRD Banyuwangi tersebut.
Keterangan yang berhasil didapat media ini, mobil yang ditumpangi rombongan anggota DPRD Banyuwangi itu bertabrakan dengan sebuah mobil yang melaju dari arah berlawanan, didekat Warung Deso wilayah Kabupaten Probolinggo, ketika perjalanan menuju Surabaya dalam agenda tugas legislatif Banyuwangi.
Akibat kecelakaan itu, baik keempat orang anggota DPRD Banyuwangi dan sopir sama-sama selamat. Hanya saja, Salimi dikabarkan sempat mengalami Shock akibat kecelakaan pada Selasa dinihari tersebut.
Sedangkan kondisi mobil Avanza yang ditumpangi Ketua DPRD bersama anggotanya juga tidak terlalu parah. Hanya saja mobil Avanza itu mengalami ringsek dibagian body samping kanan depan.
Menurut H. Noval Badri dari Gerindra, kecelakaan yang dialaminya bersama rekan sejawatnya secara persis bagaimana tidak dia ketahui.
“Karena saat dalam perjalanan, semua tertidur. Tapi alhamdulillah, semua selamat dan kita terus melanjutkan perhalanan menuju Surabaya untuk kunjungan tugas kaitan pertanian,” ujar Noval Badri, Selasa siang (26/9/17) melalui sambungan seluler.
Kendati mengalami kecelakaan, para wakil rakyat tersebut tidak mengurungkan perjalanan menuju Surabaya.
“Mobil yang kita tumpangi itu kan mobil rentcar, kita tetap jalan ke Surabaya setelah ganti mobil lainnya,” jelas Noval Badri lagi.
( Teddy ).