Minimnya Tenaga Kesehatan, Anggota Satgas Pamtas Bantu Warga Yang Tertusuk Kayu

SINTANG I Detikkasus.com -, Prajurit TNI Satuan Tugas Pengamanan (Satgas Pamtas) RI-Malaysia Yonarmed 10/Bradjamusti membantu warga yang tertusuk kayu di Desa Muakan Petinggi, Kecamatan Ketungau Hulu, Kabupaten Sintang, Kalimantan Barat, Sabtu (21/10/2023).
“Kami akan selalu membantu masyakarat dimana masyarakat membutuhkan kita karena kurangnya tenaga kesehatan dan akses jalan yang sulit ,” kata Komandan Pos Muakan SSK IV Satgas Pamtas Yonarmed 10/Bradjamusti Sertu Fx Rivando .

Disampaikan Danpos Muakan SSK IV prajurit TNI di perbatasan tidak hanya bertugas menjaga kedaulatan NKRI, akan tetapi juga melaksanakan berbagai kegiatan pembinaan teritorial bagi masyarakat diberbagai bidang terutama bidang kesehatan.

Baca Juga:  HUT PT. Pria Sakti Perkasa ke 10 Tahun Santuni Anak Yatim dan Dhuafa Di Bulan Suci

“Demi membantu masyakarat khususnya pada sektor kesehatan, kami selalu bersosialisasi kepada masyarakat, tenaga kesehatan siap membantu masyakarat dimedan yang sulit sekalipun. Personel Pos Muakan yaitu Serda Franseda dan Kopda Febrian selalu siap untuk membantu masyakarat di bidang kesehatan” ujar Danpos Muakan.

Salah satu warga masyakarat mengatakan pentingnya keberadaan pos TNI di perbatasan. Karena menurutnya sangatlah membantu dalam kegiatan sehari-hari terutama di bidang kesehatan.

Baca Juga:  Dirjen Bea dan Cukai Kalimantan Bagian Barat Paparkan Penindakan dan Penguatan Ekonomi Perbatasan

“Masyakarat sangat berterima kasih atas dedikasi Bapak TNI personil Pos Muakan, jika tidak ada bapak TNI mungkin anak kami bisa kehabisan darah di bukit ini ,” ucap orang tua korban.

Menanggapi pernyataan warga tersebut, kembali Danpos Muakan menyampaikan bahwa keberadaan Satgas Pamtas sudah seharusnya dapat dirasakan oleh masyarakat diwilayah penugasan.

“Kita harus selalu memberikan semangat, memberikan motivasi kepada masyarakat. Jangan terpuruk dalam keterbatasan,” tambah Danpos Muakan.

Baca Juga:  Polsek Dlanggu Polres Mojokerto Patroli Gabungan Survey Penyimpanan Logistik Pemilu 2024

Sementara itu, Kepala Desa Muakan Robi, mengaku sangat terbantu atas kepedulian dan selalu ada saat masyarakat membutuhkan bantuan Satgas Pamtas Yonarmed 10/Bradjamusti.

“Kami memang kekurangan tenaga kesehatan, karena akses jalan kami di perbatasan ini. Jadi kami sangat berterima kasih kepada Prajurit TNI” ujar Kepala Desa Muakan.

(Hadysa Prana)

Sumber : Pen Satgas Pamtas Yonarmed 10/
Bradjamusti

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *